Categories: Lingkungan

Polres Pidie Pantau Sejumlah Lokasi yang Alami Banjir

MERDEKABICARA.COM | PIDIE – Sejumlah Personil Polres Pidie dan Polsek jajaran diturunkan untuk memantau sejumlah lokasi yang mengalami banjir akibat cuaca ekstrim dan hujan deras yang mengguyur Kabupaten Pidie.

Beberapa wilayah di Kabupaten Pidie yang mengalami banjir diantaranya Kecamatan Muara Tiga, Padang Tiji, Grong-grong, Delima, Pidie, Mutiara Timur serta beberapa daerah lainnya yang terendam banjir akibat luapan air sungai, dikarenakan wilayahnya berdekatan dengan aliran sungai seperti kecamatan Mila, Tiro dan Mutiara Barat, Indrajaya, Sakti ujar Kapolres Pidie AKBP Imam Asfali, SIK dalam keterangan kepada sejumlah awak media, Sabtu (21/1)

“Sejumlah daerah yang mengalami banjir itu akibat intensitas hujan tinggi karena pengaruh cuaca ekstrim. Dengan intensitas hujan deras itu, sehingga aliran air tidak tertampung dan meluap ke pemukiman penduduk yang berdekatan dengan sungai, ” sebut Kapolres Pidie.

“Polisi yang ditugaskan memantau lokasi banjir segera bertindak dengan memantau debit air, membantu warga dan mengimbau warga agar tetap waspada dengan banjir dan cuaca ekstrim tersebut”, imbau Kapolres Pidie. {}

Recent Posts

Kapolres Pidie Pimpin Pengecekan Kesiapan Personel Pam TPS

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Polres Pidie melaksanakan apel pengecekan kesiapan personel pengamanan TPS (Tempat Pemungutan…

3 jam ago

Konsep Grak Bacut-Bacut dalam Perspektif Ir. Muhammad Hatta

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA -  Dalam kehidupan, sering kali kita tergoda oleh keinginan untuk mencapai kesuksesan…

3 jam ago

EO Lokal Sukses Gelar Debat Kedua Calon Walikota dan Wakil Walikota Lhokseumawe

Disabilitas Saksikan Debat Calon Walikota MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - KIP Kota Lhokseumawe kembali menyelenggarakan debat…

1 hari ago

Polres Pidie Maksimalkan Pengamanan Saat Kampanye Terbuka Paslon Bupati dan Wakil Bupati Pidie

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif selama kampanye terbuka pasangan…

1 hari ago

Turnamen PPBC Cup ke- V Resmi Digelar, SMPN Lhokseumawe Kirim 18 Putra Putri

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Sebanyak 18 tunggal putra dan putri bulu tangkis dari Sekolah Menengah…

1 hari ago

Pj Bupati Mahyuzar di Rakor DPR-RI: Tahapan Pilkada di Aceh Utara Berjalan Lancar

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA -Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, MSi mengikuti Rapat Koordinasi…

2 hari ago