Penyebab Karhutla 13 Ha Lahan di Dua Lokasi Bener Meriah Masih di Selidiki

MERDEKABICARA.COM | BENER MERIAH – Hutan dan lahan ditumbuhi pohon pinus di dua lokasi wilayah Kabupaten Bener Meriah hangus terbakar, Sabtu (07/08/2021).

Danramil 01/Bandar Kapten inf Elvin Junaedi mengatakan, kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang terjadi di dua lokasi, yakni di Desa Mangku Kecamatan Bandar dengan luas 12 Ha lebih dan 1 Ha di Desa Bukit Samarena, Kecamatan Bukit Kabupaten Bener Meriah.

Penyebab kebakaran karhutla belum diketahui dan masih dalam penyelidikan pihak kepolisian diduga lahan tersebut sengaja dibakar oleh masyarakat yang akan membuka lahan kebun,

Mengetahui adanya kebakaran tersebut personel Babinsa TNI jajaran Kodim 0119/BM bersama polsek setempat turut membantu petugas pemadam kebakaran melakukan pemadaman titik api lokasi

“Saat ini musim kemarau dan angin kencang, apabila terjadi kebakaran maka api mudah cepat merambat, begitu pun lokasi daerah pegunungan membuat petugas kesulitan saat memadamkan api, setelah 5 jam lebih berjibaku, baru berhasil titik api dipadamkan, itupun dengan alat seadanya,” terang Danramil.

Danramil 01/Bandar Kapten inf Elvin Junaedi mengatakan, pihaknya mendukung penuh kepolisian dalam mengusut kasus kebakaran hutan dan lahan, diduga sengaja di bakar oleh oknum tertentu.

Sebab apabila tidak ditegaskan, dikhawatirkan akan terulang kembali. Dampak dari karhutla dapat kerugian yang besar, selain merusak lahan dan ekosistem, serta berpengaruh buat kesehatan dan dapat menyebabkan terjadi bencana alam banjir dan tanah longsor, pungkas Danramil. {}

Recent Posts

PIM Santuni 700 Anak Yatim Desa Lingkungan Perusahaan

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA - Sebagai wujud kepedulian sosial sekaligus ungkapan rasa syukur atas perjalanan…

3 hari ago

Kapolri Bantu Alat Berat, Percepat Pemulihan Pasca Banjir di Kabupaten Pidie

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Kepedulian Polri terhadap masyarakat terdampak bencana kembali ditunjukkan melalui dukungan langsung…

3 hari ago

Tim PkM PNL Salurkan Peralatan Mitigasi dan Tanggap Darurat bagi Warga Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di Aceh di akhir November 2025.…

4 hari ago

Polsek Tangse Bersama Muspika Mediasi Isu Penambangan Emas Ilegal di Sungai Neubok Badeuk

MERDEKABICARA.COM | PIDIE -  Menyikapi isu yang berkembang di tengah masyarakat terkait dugaan keberadaan alat…

4 hari ago

Tim PKM Tanggap Darurat Bencana PNL Salurkan Bantuan Logistik bagi Korban Banjir di Desa Meunasah Kumbang Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Sebagai bentuk kepedulian dan gerak responsif PNL terhadap bencana hidrometeorolgi yang…

6 hari ago

Satreskrim Polres Pidie Bongkar Aksi Pencurian Beruntun di Belasan Sekolah, Pelaku Ditangkap di Banda Aceh

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Pidie bersama Unit Jatanras Polda Aceh…

6 hari ago