Categories: Uncategorized

Kemensos RI Serahkan Bantuan Senilai 2,6 Milyar di Kecamatan Meurah Mulia Aceh Utara

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA -Kementerian Sosial melalui Sentra Terpadu Inten Soeweno dan Pusat Pendidikan, Pelatihan dan Pengembangan Profesi (Pusdiklatbangprof) menyalurkan bantuan dengan nilai total sebesar Rp. 2.636.042.550,- terhadap 653 lansia di Kecamatan Meurah Mulia Kabupaten Utara.

Bantuan tersebut antara lain bantuan kebutuhan dasar berupa nutrisi, bantuan sandang berupa perlengkapan sarana kamar, perlengkapan rumah tangga, perlengkapan ibadah, bantuan aksesibilitas, bantuan kewirausahaan dan rumah sejahtera terpadu.

Untuk memenuhi hak-hak lansia, Kementerian Sosial melakukan serangkaian kegiatan seperti Bakti Sosial Pelayanan Kesehatan seperti operasi katarak gratis, pemeriksaan kesehatan, pemeriksaan mata, pemeriksaan sendi dan terapi kesehatan.

Kemudian pemenuhan hak sipil bagi lansia seperti isbat nikah, pembuatan akta nikah lansia dan pembuatan KTP/KK lansia. Dan bakti sosial perbaikan rumah lansia serta penyaluran bantuan aksesibilitas seperti bantuan kursi roda/tongkat/walker, bantuan kacamata dan bantuan Alat Bantu Dengar (ABD).

Puncak acara HLUN 2024 di Kecamatan Merah Mulia dihadiri oleh dihadiri oleh Sentra Terpadu Inten Soeweno, Kepala Pusdiklatbangprof, Camat Meurah Mulia, Kepala Puskesmas Meurah Mulia, Kapolsek dan Danramil Meurah Mulia.

Dalam sambutannya, Camat Meurah Mulia, Andree Prayuda mengatakan terima kasih atas bantuan dari Kementerian Sosial kepada lansia di Kecamatan Meurah Mulia. “Bantuan ini harus disyukuri karena bantuan di Meurah Mulia yang paling besar di antara semua kecamatan di Kabupaten Aceh Utara”. Kata Andree.

Dalam acara puncak ini juga diadakan pemeriksaan kesehatan gratis berupa cek tekanan darah, cek kolesterol, asam urat dan gula bagi lansia di Kecamatan Meurah Mulia. {Red}

Recent Posts

PIM Santuni 700 Anak Yatim Desa Lingkungan Perusahaan

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA - Sebagai wujud kepedulian sosial sekaligus ungkapan rasa syukur atas perjalanan…

9 jam ago

Kapolri Bantu Alat Berat, Percepat Pemulihan Pasca Banjir di Kabupaten Pidie

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Kepedulian Polri terhadap masyarakat terdampak bencana kembali ditunjukkan melalui dukungan langsung…

16 jam ago

Tim PkM PNL Salurkan Peralatan Mitigasi dan Tanggap Darurat bagi Warga Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di Aceh di akhir November 2025.…

2 hari ago

Polsek Tangse Bersama Muspika Mediasi Isu Penambangan Emas Ilegal di Sungai Neubok Badeuk

MERDEKABICARA.COM | PIDIE -  Menyikapi isu yang berkembang di tengah masyarakat terkait dugaan keberadaan alat…

2 hari ago

Tim PKM Tanggap Darurat Bencana PNL Salurkan Bantuan Logistik bagi Korban Banjir di Desa Meunasah Kumbang Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Sebagai bentuk kepedulian dan gerak responsif PNL terhadap bencana hidrometeorolgi yang…

4 hari ago

Satreskrim Polres Pidie Bongkar Aksi Pencurian Beruntun di Belasan Sekolah, Pelaku Ditangkap di Banda Aceh

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Pidie bersama Unit Jatanras Polda Aceh…

4 hari ago