Categories: Uncategorized

Masyarakat Aceh di Malaysia Galang Bantuan Untuk Palestina

MERDEKA BICARA – Malaysia — Masyarakat Aceh di Malaysia yang tergabung dalam Persatuan Komuniti Melayu Aceh Klang menggalang sumbangan untuk korban perang di Gaza Palestina. Saat ini donasi yang sudah terkumpul mencapai 15.000 RM atau setara 50 Juta Rupiah. Kegitan tersebut bentuk kerja sama Komuniti Melayu Aceh Klang dengan Kementerian Luar Negeri Malaysia.

Hal itu disampaikan Saaduddin Bin Abdullah, wakil Ketua Persatuan Komuniti Masyarakat Aceh Klang melalui surat elektronik yang dikirim ke redaksi pada Minggu, (2910/2023). Pria yang akrab disapa Apa Saad ini, menyebut Persatuan Komuniti Aceh Klang secara resmi membuka donasi Palestine pada tgl 23 Oktober – 31 Desember 2023 yang dipusatkan di Meunasah Baitul Asyi Klang Malaysia.

“dengan ini mengalu-alukan sumbangan ahli ahli persatuan komuniti melayu
Aceh Klang dan juga orang ramai untuk dipanjangkan kepada saudara kita di bumi Palestine bagi mempertahankan
Masjid Aqsa, maka pengurusan Tabung Bantuan Peduli Gaza, Palestine dibawah Persatuan Komuniti Melayu Aceh Klang membuka kepada ahli ahli dan orang ramai untuk menyumbang kepada Palestine melalui Tabung Bantuan
Peduli Gaza,” Sebut Apa Saad.

Disebutkanya hari pertama dibuka donasi yang masuk 5.500 RM dan hingga berita ini dirilis donasi yang masuk mencapai 15.000 RM atau sekitar 50 juta rupiah. Setelah donasi ditutup nantiya pada 31 Desember 2023 seluruh dana yang masuk akan disalurkan melalui Wisma Putra untuk diserahkan ke Gaza Palestina, sebut Apa Saad.

Persatuan Komuniti Melayu Aceh Klang merupakan salah satu LSM atau NGO yang sudah terdaftar di R.O.S Kerajaan Malaysia, untuk itu bagi masyarakat Aceh Malaysia yang ingin membantu menyumbangkan dana untuk Rakyat Palestina dapat menyumbang melalui CIMB Islamic Bank – 8603433707 atas nama Persatuan Melayu Aceh Klang(*).

Recent Posts

PNL, SKK Migas, dan Mubadala Energy Gelar HSSE Day 2025 Bersama Generasi Muda Aceh

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Semangat kolaborasi antara dunia pendidikan dan industri energi kembali terjalin di…

5 hari ago

Jurusan KPI UIN Sultanah Nahrasiyah Dorong Mahasiswa Kuasai Fotografi dan Videografi Jurnalistik

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) UIN Sultanah Nahrasiyah terus berupaya…

6 hari ago

Peringati Hari Pahlawan Nasional, Perta Arun Gas bersama PHE NSO Laksanakan Upacara

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - PT Perta Arun Gas (PAG) bekerja sama dengan PT Pertamina Hulu Energi…

1 minggu ago

Menelisik Tantangan SKK Migas dalam Mengelola Energi di Ujung Negeri

Merdekabicara.com | Di ujung Indonesia bagian timur, sebuah pabrik blue ammonia akan dibangun. Lokasinya di…

1 minggu ago

Pemko Lhokseumawe Gelar Upacara Hari Pahlawan Tahun 2025

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pemerintah Kota Lhokseumawe menggelar rangkaian kegiatan peringatan Hari Pahlawan Nasional Tahun 2025,…

1 minggu ago

Aris Budiman Pimpin Ikatan Alumni Politeknik Negeri Lhokseumawe Regional Riau Periode 2025–2030

MERDEKABICARA.COM | PEKANBARU - Aris Budiman, alumnus Teknik Listrik angkatan 1991 Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL),…

1 minggu ago