MERDEKABICARA.COM | ACEH TIMUR – Kawasan wisata pantai pelangi di Desa Matang Rayeuk PP, Kecamatan Idi Timur, Kabupaten Aceh Timur rusak parah diterjang ombak disertai angin kencang terjadi sekitar pukul 10.00 Wib, pada Kamis (7/10) lalu
Selain itu, kerawanan angin kencang mendorong air laut membentuk ombak besar hingga kedaratan mengakibatkan puluhan pondok dan pohon cemara tempat usaha milik warga di kawasan wisata pantai pelangi tersebut ambruk berserakan terbawa arus.
Hal itu dikatakan Pelda Sulaiman Babinsa Koramil 05/Idi Rayeuk , Senin (11/10/2021), setelah menerima laporan keterangan dari warga sekitar yang juga pemilik usaha pondok wisata tersebut.
Baibnsa mengaku, Desa Matang Rayeuk, Kecamatan Idi Timur tersebut merupakan wilayah binaannya. “Jadi pagi itu, saya mendapat kabar adanya kejadian bencana alam tersebut, sekita itu saya menghubungi rekan saya Babinkabtimas bersama Muspika setempat segera menuju ke lokasi,” terangnya.
“Setelah kami lakukan peninjauan di tempat kejadian, Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, namun diperkirakan kerugian usaha milik masyarakat setempat mencapai puluhan juta rupiah,” sebutnya.
Pelda sulaiman menyebutkan, atas kejadian itu, Dia bersama Muspika setempat melakukan peringatan kepada masyarakat dan pengunjung, agar waspada dan tidak melakukan kegiatan di sekitar pandai pada saat musim angin kencang. {}
MERDEKABICARA.COM | Pidie - Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK memimpin langsung upacara pemakaman…
MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Menjelang malam takbiran Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Polres Pidie…
MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, Perta Arun…
MERDEKABICARA.COM | TAKENGON - Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL) melalui Program Katalisator Kemitraan Berdikari terus menunjukkan…
MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA -Menjelang Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah, PT Pupuk Iskandar Muda (PIM)…
MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri…