MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE – Seorang pasien positif Covid-19 berinisial HI Laki Laki (62) warga asal Dusun PLN Desa Hagu Tengoh, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe yang meninggal dunia Jumat (28/05/2021), dimakamkan di TPU daerah setempat Desa Hagu Tengoh.
Danramil 16/Bds Kapten Inf Roni Mahendra mengatakan, sempat terjadi perdebatan dari pihak keluarga saat akan dilakukan pemakaman, namun petugas gabungan gugus tugas Covid-19 Kota Lhokseumawe selaku penegak protokol kesehatan dan pengendalian infeksi dapat memberikan pengertian kepada pihak keluarga.
“Tadinya pihak keluarga almarhum tidak mengijinkan pemakaman oleh petugas covid-19, namun setelah kita beri pemahaman yang bertujuan baik yakni mencegah penularan dan bertambahnya korban akan lebih bayak lagi, Alhamdulillah pihak keluarga menerima, dan pemakaman berjalan lancar dengan protokol kesehatan,” terang Danramil.
Danramil menyebutkan, bahwa dari hasil data dari Rumah sakit Cut Meutia, Almarhumah memiliki riwayat terpapar Covid-19, proses pemakaman jenazah Covid-19 berbeda dengan biasanya, melibatkan beberapa petugas terpadu termasuk Babinsa TNI Kodim 0103/Aceh Utara turut membantu pengamanan.
Sementara itu, Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Arm Oke Kistiyanto S.A.P mengatakan, Babinsa TNI berkewajiban membantu berbagai kegiatan termasuk sosial kemanusiaan.
Namun saat ini, pengamanan dalam menerapkan protokol kesehatan sangat penting, apalagi almarhumah memiliki riwayat terpapar Covid-19.
“Mulai proses penjemputan, memandikan, sholat jenazah hingga pemakaman, para petugas termasuk Babinsa dan masyarakat yang turut membatu tetap melakukan pengamanan protokol kesehatan,” terang Dandim
“Tim gugus tugas penanganan Covid-19 dan pihak Tim Medis menyiapkan prosesi pemakaman sesuai SOP Kemenkes RI dan standar WHO,” jelas Komandan Kodim 0103/Aceh Utara Letkol Arm Oke.
Lebih lanjut Dandim mengatakan, dalam prosesi pemakaman tersebut pihaknya memerintahkan Danramil Kapten Inf Roni Mahendra dan para Babinsa dari Koramil 16/Bds untuk membantu pemakaman jenazah positif Covid-19, tutupnya. {L}