Categories: Hukum

Kabur dari Lapas, Polisi Buru WNA Napi Narkoba yang Divonis Hukuman Mati

MERDEKABICARA.COM | Seorang narapidana kasus narkoba WNA asal China (Cai Changpan) yang kabur dari dalam tahanan di Lembaga Pemasyarakatan kelas I Tangerang kini jadi buruan Polda Metro Jaya.

“Iya kalau misalnya kalau ada bantuan memang pertanggung jawabannya ada di pihak lapas. Akan tetapi, pasti kita bantu cari,” kata Dir Reskrimum Polda Metro Jaya (Kombes. Pol. Tubagus Ade Hidayat, S.I.K.

Ia mengatakan pihaknya sampai saat ini terus berkoordinasi dengan pihak lapas. Kemudian, setelah Daftar Pencarian Orang (DPO) diterbitkan polisi akan segera melakukan pengejaran.

“Iya, baru saja kaburnya. Kita akan bentuk tim khusu nanti. Maka kita koordinasi dengan Polres setempat, karena belum diterbitkan DPO,” lanjutnya.

Walaupun belum diterbitkan terkait DPO terhadap Cai Changpan, ia memastikan pihaknya tetap mencari informasi sebagai bentuk inisiatif kepolisian.

“Pasti kita sudah dapat informasi nanti kita inisiatif ikut mencari. Nanti kita akan bentuk timnya dan itu sudah pasti,” pungkasnya. {}

Recent Posts

Parlemen Daerah Bergerak, DPRK Aceh Utara Telusuri Kasus Kebun Sawit di Hutan Lindung

MerdekaBicara.com – Aceh Utara | Dugaan perambahan kawasan Hutan Lindung Lauser oleh sebuah perusahaan industri…

1 hari ago

Terbongkar! Perusahaan Sawit Ini Diduga Serobot Hutan Lindung

MerdekaBicara.com – Lhokseumawe | Sebuah perusahaan industri sawit yang beroperasi di Aceh Utara, berinisial PT…

1 hari ago

Kapolres Pidie Tinjau Lahan untuk Program Gampong Mandiri di Blang Paseh

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK meninjau lahan yang akan dikembangkan…

3 hari ago

PNL, SKK Migas, dan Mubadala Energy Siapkan Generasi Muda Migas

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL) terus menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan pendidikan tinggi…

3 hari ago

Polres Pidie Pasang Spanduk Himbauan Stop Illegal Mining dan Illegal Logging di Geumpang

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Polsek Geumpang Polres Pidie bersama Koramil 17 Geumpang dan masyarakat setempat…

5 hari ago

Safari Subuh Tadzkiratul Ummah Aceh: Dari Masjid Nurul Iman, Menggema Seruan Keberkahan

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA -Safari Subuh Tadzkiratul Ummah (TU) Aceh kembali digelar pada Minggu (28/09/2025)…

5 hari ago