Categories: Sosmas

Jutaan Orang Sulit Biayai Sambung Listrik, Pemda Diminta Sisihkan APBD

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan meminta pemerintah daerah menyisihkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah untuk biayai sambungan listrik rakyat. Sebab kini ada 1,2 juta warga yang tak mampu membayar biaya sambungan listrik.

Hal itu disampaikan Jonan dalam acara Diseminasi RUPTL PT PLN tahun 2019-2028 di kantor Pusat PLN, Jakarta, Senin, 18 Maret 2019. Kepada Kepala Dinas ESDM yang hadir, ia berpesan agar hal itu menjadi sorotan utama pimpinan daerah.

“Tolong kepala dinas ESDM diberitahukan gubernur, bupati, wali kota, untuk disisihkan dari APBD untuk biaya sambung listrik rakyat. Yang tidak mampu itu 1,2 juta rumah tangga, bayar Rp500 ribu aja enggak sanggup,” kata Jonan.

Rasio elektrifikasi yang telah dicapai pemerintah hingga akhir 2018, katanya, sudah sebesar 98,3 persen atau meningkat 14 persen dalam empat tahun terakhir. Maka ditargetkan pada 2019 mampu mencapai 99,9 persen.
Namun tantangannya adalah daya beli masyarakat itu khususnya di daerah-daerah. Pemerintah, menurutnya, sudah mengalokasikan anggaran Rp6 triliun dalam APBN untuk kegiatan sambung listrik.
PLN juga telah membantu sejumlah masyarakat agar masyarakat bisa mendapatkan sambungan listrik secara gratis atau memangkas biasa pasang listrik. Tetapi tidak semua warga bisa memperoleh bantuan dari PLN.

“Untuk itu kita imbau kepala dinas (untuk membantu lewat APBD) kalau ada daerah yang tidak mampu PLN menyediakan CSR. Karena untuk (anggaran PLN) biaya sambung kan ada batasnya,” katanya.

 

Sumber  : Viva.co.id

Recent Posts

PIM Santuni 700 Anak Yatim Desa Lingkungan Perusahaan

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA - Sebagai wujud kepedulian sosial sekaligus ungkapan rasa syukur atas perjalanan…

3 hari ago

Kapolri Bantu Alat Berat, Percepat Pemulihan Pasca Banjir di Kabupaten Pidie

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Kepedulian Polri terhadap masyarakat terdampak bencana kembali ditunjukkan melalui dukungan langsung…

3 hari ago

Tim PkM PNL Salurkan Peralatan Mitigasi dan Tanggap Darurat bagi Warga Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di Aceh di akhir November 2025.…

4 hari ago

Polsek Tangse Bersama Muspika Mediasi Isu Penambangan Emas Ilegal di Sungai Neubok Badeuk

MERDEKABICARA.COM | PIDIE -  Menyikapi isu yang berkembang di tengah masyarakat terkait dugaan keberadaan alat…

4 hari ago

Tim PKM Tanggap Darurat Bencana PNL Salurkan Bantuan Logistik bagi Korban Banjir di Desa Meunasah Kumbang Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Sebagai bentuk kepedulian dan gerak responsif PNL terhadap bencana hidrometeorolgi yang…

7 hari ago

Satreskrim Polres Pidie Bongkar Aksi Pencurian Beruntun di Belasan Sekolah, Pelaku Ditangkap di Banda Aceh

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Pidie bersama Unit Jatanras Polda Aceh…

7 hari ago