Categories: DuniaNasionalSosmas

KPA Pase Peringgati MOU Helsinky Yang Ke 12 Tahun

ACEH UTARA | MERDEKABICARA.COM – Dalam memperingati 12 tahun MOU antara Pemerintah RI dan GAM (Gerakan Aceh Merdeka , Komite Peralihan Aceh (KPA) Wilayah Pase mengadakan   kegiatan doa bersama bersama masyarakat dan para tokoh ulama  di Kantor KPA Wilayah Pase  yang berlokasi di Geudong Kecamatan Samudera Kabupaten Aceh Utara (15/8).

Ketua KPA Wilayah Pase Tgk. Zulkarnaini Ben Hamzah kepada Media mengatakan, acara ini diadakan untuk memperingati 12 Tahun perjanjian di Helsinky dan sampai sejauh mana hasil perjuangan yang telah dilakukan antara dua pihak baik antara Pemerintah Aceh dan Pemerintah Pusat untuk kita peringgati MOU ini.

Masih dalam keterangannya, Tgk Zulkarnaini menjelaskan, sejauh ini penyelesaian MOU masih berjalan di tempat, tidak ada bergerak, jangankan menjalankan isi yang telah ada, malah yang sudah ada telah dihilangkan oleh Pemerintah Pusat, jadi diharapkan kepada Pemerintah Pusat untuk  dapat duduk kembali untuk membahas masalah ini dengan keikhlasan, kalau tidak ada keikhlasan sama juga dan tidak akan berjalan terangnya.

Anggota DPD RI Fachrul Razi Pada Acara Memperingati MOU Helsinky di Kantor KPA Pase, Geudong Aceh Utara (15/8)

Sementara itu Anggota DPD RI Fachrul Razi mengatakan ada dua mekanisme yang bisa ditempuh untuk menyelesaikan isi dari MOU helsinky ini, yang pertama ada 37 pasal yang bertentangan dalam  UUPA yang bertentangan dengan MOU Helsinky an ini bukannya ranah Pemerintah Aceh tapi Gerakan Aceh Merdeka serta Pemerintah Pusat dan yang bisa memfasilitasi semuaya ini adalah CMI (Crisis Management Initiative) jadi kepada Gubernur Aceh yang baru  berani tidaknya u ntuk dapat mengundang CMI untuk bisa memfasilitasi pertemuan dengan Gerakan  Aceh Merdeka dan Pemerintah Pusat agar ini dapat segera diluruskan.

Lebih lanjut Fachrul mengatakan, berkaitan dengan  implementasi UUPA, kita minta kepada Pemerintah  Aceh maupun DPRA untuk segera merealisasikannya dalam hal implementasi baik melalui Qanun  maupun PP dan sebagainya, dan sangat penting disini adalah dalam UUPA, Pemerintah Aceh harus benar-benar komit, serius dan segera merealisasikan termaksud juga Pemerintah Pusat, selesaikan saja dulu apa yang telah diberikan oleh Pemerintah Pusat beberapa pasal, jangan di otak atik jangan dikurangi, jangan dihilangkan, selesakan dulu yang sudah  ada, nanti yang tidak sesuai dengan MOU Helsinky nanti akan kita selesaikan pada tahap Implementasi RUUPA tahap ke dua dan harus kita kawal pada tahap ke dua, karena yang sudah ditanda tangani PP Kewenangan, PP tentang Pertanahan, PP pengelolaan Laut 200 Mil itu yang harus dilaksanakan oleh Pemerintah Aceh, jangan Pemerintah Aceh yang belum ada dituntut, yang sudah ada tidak dilaksanakan.

Turut hadir dalam acara tersebut  Kepala Pemerintahan Lhokseumawe AcehUtara, Ketua DPRK Petinggi KPA, Para Ulama, Tokoh Masyarakat serta Anak Yatim dan tamu undangan lainya.

 

PENULIS   : ARIF

EDITOR    : ARZAK

Recent Posts

PIM Santuni 700 Anak Yatim Desa Lingkungan Perusahaan

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA - Sebagai wujud kepedulian sosial sekaligus ungkapan rasa syukur atas perjalanan…

3 hari ago

Kapolri Bantu Alat Berat, Percepat Pemulihan Pasca Banjir di Kabupaten Pidie

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Kepedulian Polri terhadap masyarakat terdampak bencana kembali ditunjukkan melalui dukungan langsung…

3 hari ago

Tim PkM PNL Salurkan Peralatan Mitigasi dan Tanggap Darurat bagi Warga Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di Aceh di akhir November 2025.…

4 hari ago

Polsek Tangse Bersama Muspika Mediasi Isu Penambangan Emas Ilegal di Sungai Neubok Badeuk

MERDEKABICARA.COM | PIDIE -  Menyikapi isu yang berkembang di tengah masyarakat terkait dugaan keberadaan alat…

4 hari ago

Tim PKM Tanggap Darurat Bencana PNL Salurkan Bantuan Logistik bagi Korban Banjir di Desa Meunasah Kumbang Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Sebagai bentuk kepedulian dan gerak responsif PNL terhadap bencana hidrometeorolgi yang…

6 hari ago

Satreskrim Polres Pidie Bongkar Aksi Pencurian Beruntun di Belasan Sekolah, Pelaku Ditangkap di Banda Aceh

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Pidie bersama Unit Jatanras Polda Aceh…

6 hari ago