Categories: Islam

Tabligh Akbar di Lhokseumawe, Lusa Ustadz Abdul Somad Isi Tausiah

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE – Salah seorang Ustadz kondang Nasional yaitu Ustadz Abdul Somad (UAS) dijadwalkan memberikan tausiah dalam acara tabligh akbar yang akan berlangsung di Lapangan Simpang 4 Rancong, Kecamatan Muara Satu, Lhokseumawe, pada Sabtu, 16 November 2024 sekitar pukul 20.30 WIB, lusa mendatang.

Fathani menerangkan, kegiatan ini rutin dilakukan dari tahun-tahun sebelumnya. Kita menghadirkan langsung UAS dari Jakarta,” kata Fathani didampingi Zarkasyi selaku pelaksana kegiatan dalam konferensi pers, Kamis, 14 November 2024.

Sementara itu, Ketua Panitia Kegiatan, Zarkasyi mengatakan, UAS diperkirakan berangkat dari Aceh Singkil dan mendarat di Lhokseumawe tepatnya langsung ke The Breeze kafe sekitar pukul 15.00 WIB.

Zarkasyi menambahkan, di kafe tersebut bakal dilaksanakan kampanye dialogis calon walikota dan wakil walikota yang bernomor urut 4. Pihaknya mengundang penceramah kondang agar menghadiri kegiatan itu.

“Selain UAS yang mengisi ceramah, kita  juga mengundang Tgk Muhammad Ali atau yang dikenal Abu Paya Pasi,” ucap Zarkasyi.

Zarkasyi dan Fathani menegaskan, tabligh akbar yang akan berlangsung tersebut tidak berkaitan dengan kampanye politik.

“UAS murni ceramah dan tidak ada kaitan dengan kampanye politik, setelah tausiyahnya, UAS langsung berangkat ke Bener Meriah” tetang Zarkasyi. {}

Recent Posts

PIM Santuni 700 Anak Yatim Desa Lingkungan Perusahaan

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA - Sebagai wujud kepedulian sosial sekaligus ungkapan rasa syukur atas perjalanan…

3 hari ago

Kapolri Bantu Alat Berat, Percepat Pemulihan Pasca Banjir di Kabupaten Pidie

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Kepedulian Polri terhadap masyarakat terdampak bencana kembali ditunjukkan melalui dukungan langsung…

3 hari ago

Tim PkM PNL Salurkan Peralatan Mitigasi dan Tanggap Darurat bagi Warga Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di Aceh di akhir November 2025.…

4 hari ago

Polsek Tangse Bersama Muspika Mediasi Isu Penambangan Emas Ilegal di Sungai Neubok Badeuk

MERDEKABICARA.COM | PIDIE -  Menyikapi isu yang berkembang di tengah masyarakat terkait dugaan keberadaan alat…

4 hari ago

Tim PKM Tanggap Darurat Bencana PNL Salurkan Bantuan Logistik bagi Korban Banjir di Desa Meunasah Kumbang Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Sebagai bentuk kepedulian dan gerak responsif PNL terhadap bencana hidrometeorolgi yang…

6 hari ago

Satreskrim Polres Pidie Bongkar Aksi Pencurian Beruntun di Belasan Sekolah, Pelaku Ditangkap di Banda Aceh

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Pidie bersama Unit Jatanras Polda Aceh…

6 hari ago