Categories: Islam

Danrem 011/LW Berduka, Ulama Aceh Abu Hanafiah Pulo Rungkom Meninggal Dunia

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA -Innalillahi Wainnailaihi Rojiun, kabar duka kembali menyelimuti Umat Islam. Dimana salah satu Ulama Kharismatik Aceh, Tgk Muhammad Hanafia Bin Insun atau sering disapa Abu Piah Pulo Rungkom meninggal dunia, pada Selasa 19 April 2022, di Kecamatan Dewantara, Kabupaten Aceh Utara.

Dari informasi yang didapat, Abu Hanafiah meninggal dunia setelah berbuka puasa pada tanggal (19/04/2022), di Kediamannya.

Dari keterangan menantu Alm. Abu Piah. Tgk. Fauzi (57), bahwa pada pukul 18.30 WIB, Dia ke kamar Almarhum dan melihat Almarhum berbaring diatas tempat tidur dengan posisi ke-2 tangan terlipat di atas dadanya.

Kemudian Tgk. Fauzi memanggil Almarhum dan membangunkannya untuk berbuka puasa, namun tidak ada respon dan kemudian Tgk. Fauzi memeriksa dengan mendekat ke hidung almarhum tetapi tidak ada hembusan nafas.

Selanjutnya Pada pukul 18.35 WIB, Tgk. Fauzi memberitahukan kepada keluarga dan Keuchik Desa Pulo Rungkom melalui telphone dan menyampaikan bahwasanya Muhammad Hanafia bin Insun alias Abu Piah telah meninggal dunia.

Mendapat informasi tersebut, Danrem 011/Lilawangsa Kolonel Inf Bayu Permana menyampaikan pesannya kepada Wakilnya, yakni Kepala Staf Korem (Kasrem) 011/LW Letkol Czi M. Ridha Has untuk menyampaikan turut belasungkawa sedalam-dalamnya dan permohonan maaf kepada keluarga Almarhum, karena tidak bisa hadir dikarenakan saat ini sedang menunaikan ibadah umroh.

Adapun saat dikonfirmasi keterangan Komandan Korem (Danrem) 011/Lilawangsa Kolonel Inf Bayu Permana yang saat ini sedang menjalankan ibadah Umroh di Madinah. “Danrem menyampaikan kami segenap Keluarga Besar Korem 011/LW turut berduka, Belangsungkawa atas berpulangnya ke Rahmatullah Tgk Abu Hanafiah, Abu Piah Pulo Rungkom tutup usia pada umur 120 Tahun lebih saat ini,”

Danrem Bayu Permana menyebutkan, sosok Ulama Kharismatik Aceh Abu Hanafiah atau biasa dipanggil Abu Piah Pulo Rungkom Aceh Utara dengan Usianya Telah melewati 100 Tahun yang masih disisakan oleh Allah di Bumi Aceh serambi Mekkah, Abu Piah masih gigih memperjuangkan Aqidah Ahlussunnah Wal Jamaah, tuturnya.

“Semoga Almarhum Ahli Jannah dan Cahaya ilmunya selalu menjadi amalan para santri-santri untuk menyampaikan dakwahnya kepada Umat Islam. Aamiin ya robbal alamin,” tutup Danrem dalam ucapan doanya.

Diketahui, Almarhum Hanafiah merupakan murid Langsung Syaikhul Islam Abuya Muda Waly Al Khalidi Labuhan Haji Aceh Selatan. Abuya Jaelani Musa Kuta Fajar Kluet Utara Aceh Selatan menyebutkan, “Sampai sore tadi Abu Piah masih gigih memperjuangkan Aqidah Ahlussunnah Wal Jamaah,” tuturnya.

Insya Allah Jenazah Almarhum Abu Piah Pulo Rungkom akan dikebumikan malam ini. Semoga Allah SWT menempatkan beliau disisi Allah SWT, kini Lampu Penerang Dunia telah gelap satu lagi, semoga Hamba Allah yang masih diberikan umur panjang, mari kita berIbadah kepada Allah SWT dengan sesungguhnya. {}

Recent Posts

Pj Bupati Mahyuzar di Rakor DPR-RI: Tahapan Pilkada di Aceh Utara Berjalan Lancar

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA -Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, MSi mengikuti Rapat Koordinasi…

11 jam ago

Pj Bupati Mahyuzar Hadiri Penutupan NUWSP, Ini Kegiatan yang Sudah Berjalan di Aceh Utara

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA  - Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, M.Si menghadiri acara…

1 hari ago

Kapolres Pidie dan Muspida Ikuti Video Conference Launching Gugus Tugas Polri untuk Ketahanan Pangan

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Dalam rangka mendukung program pemerintah terkait ketahanan pangan dan peningkatan kesejahteraan…

1 hari ago

Diikuti 18 SMPN Se-Kota Lhokseumawe, PPBC Gelar Turnamen Badminton Cup V

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pewarta Pase Badminton Club (PPBC) siap mengelar turnamen tahunan PPBC Cup…

1 hari ago

Pemko Lhokseumawe Gelar Sosialisasi Penganekaragaman Konsumsi Pangan Berbasis Sumber Daya Lokal

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pemerintah Kota Lhokseumawe melalui Dinas Kelautan, Pertanian, Perikanan dan Peternakan (DKPPP)…

2 hari ago

Menyala Bos Ku, UAS Satu Panggung Dengan Cawagub Syekh Fadhil

Merdekabicara.com, Redelong-- Ustadz Abdul Somad (UAS) dan Cawagub Paslon 01, HM Fadhil Rahmi Lc MAg…

4 hari ago