Categories: Sosmas

Karya Bakti di Dayah Baldatul Mubarakah Peringati HUT Ke-76 TNI

MERDEKABICARA.COM | PIDIE -Koramil 08/Kembang Tanjung Kodim 0102/Pidie melakukan karya bakti di Dayah Baldatul Mubarakah Al-Aziziyah, Gampong Kandang, Kecamatan Kembang Tanjung, Kabupaten Pidie, Rabu (28/09/2021).

Gotong royong diadakan Koramil tersebut dalam rangka memperingati HUT Ke-76 TNI Tahun 2021, masyarakat antusias turut membantu, diantaranya melakukan pengecatan pagar dayah dan balai pengajian, membersihkan meunasah dan ruangan belajar serta pembersihan halaman komplek dayah.

Danramil 08/Kembang Tanjung, Kapten Inf Samsul Rizal mengatakan, karya bakti dilaksanakan bertujuan selain dalam rangka memperingati HUT Ke-76 TNI, tetapi juga sekaligus membudayakan semangat gotong-royong yang merupakan wujud cerminan rasa persatuan dan kesatuan serta solidaritas dalam kehidupan.

“Dalam menyambut Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia yang Ke-76, khususnya kami di Koramil 08/Kembang Tanjung melaksanakan berbagai kegiatan yang bermanfaat diantaranya gotong royong bersama masyarakat di Dayah yang merupakan tempatnya menimba ilmu agama,” sebut Danramil.

Diketahui, Dayah Baldatul Mubarakah Al-Aziziyah dipimpin Tgk. H. Ishak Ahmad atau yang akrab disapa Abu Lamkawe. Dayah yang berada di Gampong Kandang, Kecamatan Kembang Tanjong wilayah Kabupaten Pidie sangat terkenal sejak dulu sebagai tempat aktivitas para santri menimba ilmu agama islam. {}

Recent Posts

PIM Santuni 700 Anak Yatim Desa Lingkungan Perusahaan

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA - Sebagai wujud kepedulian sosial sekaligus ungkapan rasa syukur atas perjalanan…

21 jam ago

Kapolri Bantu Alat Berat, Percepat Pemulihan Pasca Banjir di Kabupaten Pidie

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Kepedulian Polri terhadap masyarakat terdampak bencana kembali ditunjukkan melalui dukungan langsung…

1 hari ago

Tim PkM PNL Salurkan Peralatan Mitigasi dan Tanggap Darurat bagi Warga Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di Aceh di akhir November 2025.…

2 hari ago

Polsek Tangse Bersama Muspika Mediasi Isu Penambangan Emas Ilegal di Sungai Neubok Badeuk

MERDEKABICARA.COM | PIDIE -  Menyikapi isu yang berkembang di tengah masyarakat terkait dugaan keberadaan alat…

2 hari ago

Tim PKM Tanggap Darurat Bencana PNL Salurkan Bantuan Logistik bagi Korban Banjir di Desa Meunasah Kumbang Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Sebagai bentuk kepedulian dan gerak responsif PNL terhadap bencana hidrometeorolgi yang…

4 hari ago

Satreskrim Polres Pidie Bongkar Aksi Pencurian Beruntun di Belasan Sekolah, Pelaku Ditangkap di Banda Aceh

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Pidie bersama Unit Jatanras Polda Aceh…

4 hari ago