Categories: Sosmas

Anggota DPRK Aceh Utara Tinjau Pelaksanaan Bedah Rumah ke 34 IPSM

MERDEKABICARA.COM | Anggota komisi 3 Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Utara dari Fraksi Partai Demokrat, Mulyadi, Amd, benar-benar konsisten sebagai wakil rakyat. Di tengah kesibukannya pada tahun 2020 ini, dirinya menyempatkan turun langsung meninjau pelaksanaan kegiatan Ikatan Pekerja Sosial Masyarakat (IPSM) Aceh Utara di Gampong Cot Barat, Kecamatan Tanah Luas, Minggu (06/09/2020).

Program Bantuan rumah IPSM secara swadaya atau yang sering disebut masyarakat sebagai program bedah rumah ini mendapatkan dukungan penuh dari anggota DPRK sebagai wujud kepedulian sosial kepada masyarakat kurang mampu yang membutuhkan tempat tinggal yang layak.

Anggota DPRK Aceh Utara, Muliadi, Amd, mengatakan, bahwa ini merupakan salah satu program IPSM Aceh Utara sebagai pilar sosial terdepan untuk membantu masyarakat kurang mampu yang selama ini mendiami rumah tidak layak huni.

“Bantuan rumah layak huni ini merupakan salah satu program dari IPSM Aceh Utara untuk membantu masyarakat yang membutuhkan sebagai tempat sarana tinggal hunian yang layak dan pihaknya sangat mendukung terlaksananya program tersebut,” ujar Mulyadi.

Mulyadi menambahkan, mudah-mudahan kedepan tidak ada lagi masyarakat yang menempati tempat tinggal yang tidak layak, minimal 20% melalui prgram IPSM menjadi layak untuk ditempati. Pihaknya juga mengucapkan terimakasih kepada IPSM yang telah membangun hampir 34 rumah terselesaikan selama ini, dan saya mengajak kepada donatur-donatur yang belum menyumbang agar dapat membantu, sedangkan IPSM untuk dapat membuka krannya menerima sumbamgan-sumbangan bagi bantuan untuk program rumah tidak layak huni yang ada di Aceh Utara, terangnya.

“Kami secara pribadi siap selalu dalam membantu program IPSM, dan untuk kegiatan-kegiatan kedepan, Insya Allah kami siap untuk menjadi bagian dari donatur dalam hal mensuport dan mendonasi kegiatan IPSM”, pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Umum IPSM Aceh Utara, Muktaruddin, S. Pd, mengucapkan banyak terima kasih kepada Mulyadi, selaku anggota DPRK dan kepada seluruh donatur yang sudah ikut serta dalam menyukseskan bedah rumah IPSM yang ke-34 di Aceh Utara.

Muktaruddin, S. Pd juga mengatakan, bedah rumah ke 34 ini memerlukan biaya senilai 27 juta rupiah, sampai saat ini baru terdonasi 17 juta, disini kami masih kekurangan sekitar 10 juta rupiah, maka kami juga berharap kepada para donatur agar bisa meringankan beban saudara kita supaya dapat tinggal di tempat yang layak huni.

“Saya mewakili seluruh pengurus, anggota dan TRC-IPSM Aceh Utara, mengucapkan terimakasih kepada  bang Mulyadi, yang telah mendonasi dan meninjau langsung kelokasi dan juga kepada donatur-donatur yang sudah ikut bepartisipasi dalam menyukseskan program dari IPSM ini”, tutur Ketua Umum IPSM Aceh Utara.

Penulis: Dani

Editor  : Arief Zakaria

Recent Posts

Pj Bupati Mahyuzar di Rakor DPR-RI: Tahapan Pilkada di Aceh Utara Berjalan Lancar

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA -Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, MSi mengikuti Rapat Koordinasi…

16 jam ago

Pj Bupati Mahyuzar Hadiri Penutupan NUWSP, Ini Kegiatan yang Sudah Berjalan di Aceh Utara

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA  - Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, M.Si menghadiri acara…

1 hari ago

Kapolres Pidie dan Muspida Ikuti Video Conference Launching Gugus Tugas Polri untuk Ketahanan Pangan

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Dalam rangka mendukung program pemerintah terkait ketahanan pangan dan peningkatan kesejahteraan…

1 hari ago

Diikuti 18 SMPN Se-Kota Lhokseumawe, PPBC Gelar Turnamen Badminton Cup V

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pewarta Pase Badminton Club (PPBC) siap mengelar turnamen tahunan PPBC Cup…

2 hari ago

Pemko Lhokseumawe Gelar Sosialisasi Penganekaragaman Konsumsi Pangan Berbasis Sumber Daya Lokal

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pemerintah Kota Lhokseumawe melalui Dinas Kelautan, Pertanian, Perikanan dan Peternakan (DKPPP)…

3 hari ago

Menyala Bos Ku, UAS Satu Panggung Dengan Cawagub Syekh Fadhil

Merdekabicara.com, Redelong-- Ustadz Abdul Somad (UAS) dan Cawagub Paslon 01, HM Fadhil Rahmi Lc MAg…

4 hari ago