Categories: Kesehatan

Provinsi Aceh Terendah Virus Covid-19, Gayo Lues Zona Kuning

MERDEKABICARA.COM | GAYO LUES – Pemerintah Aceh menetapkan Kabupaten Gayo Lues sebagai daerah Zona Kuning, bersama 8 Kabupaten di Provinsi Aceh lainnya, yang sebelumnya ditetapkan sebagai zona merah.

“Seminggu sekali akan kita lakukan evaluasi, dan Alhamdulillah Aceh termasuk paling terendah kasus Covid-19 se-Indonesia,” kata Nova, melalui video Coverence di ruang kerja Bupati Gayo Lues, Selasa (9/6/2020).

Plt Gubernur Aceh Ir. Nova Iriansyah mengatakan, untuk seluruh Aceh diminta agar mempersiapkan diri untuk melaksanakan pola hidup baru pada masa pandemi Covid-19, namun tetap mematuhi protokol kesehatan guna memutus rantai virus mematikan itu.

Sementara itu, Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Wahyu Widada, M.Phil, mengatakan memasuki era new normal personel  Polri di jajarannya harus siap melaksanakan tugas dengan mengedepankan protokol kesehatan.

Dikatakannya, hal itu karena selama ini sedang melewati masa pandemi cukup panjang yang hingga saat ini belum selesai. Dan pemerintah akan memberlakukan era tatanan baru yang dikenal dengan era new normal.” Alhamdulillah Provinsi Aceh berhasil menekan angka penyebaran virus Covid-19,” tandas Kapolda.

Panglima Kodam Iskandar Muda Mayjen TNI Hasanuddin juga mengajak semua seluruh lapisan masyarakat Aceh tetap disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan sesuai arahan yang ditetapkan.

“Patuhi protokol kesehatan jika ke luar rumah, menggunakan masker dan cuci tangan. Jangan sampai pencegahan dilakukan setelah terinfeksi. Lakukan pencegahan sedini mungkin,” jelas Pangdam.

Hal yang sama dikatakan, Kajari Aceh, Dr Drs Muhammad Yusuf,SH,MH  mengatakan  pihak  kejaksaan turut berperan aktif dalam penanganan Covid 19, dan selalu mendampingi pemerintah. Sekaligus menghimbau seluruh  aparatur kejaksaan di Aceh terus mengikuti protokol kesehatan, dan selalu  mengawasi  seluruh pegawai  kejaksaan dalam wilayah  Aceh.

Di akhir vidcon, Wakil Bupati Gayo Lues H Said Sani, mengaku sangat tepat Gayo Lues ditetapkan sebagai zona kuning, sebab sebelumnya hanya ada dua pasien yang terpapar virus impor tersebut, “ itupun sudah sembuh,” kata Wakil.

Dan sejak itu sambung wakil, hingga saat ini Kabupaten Gayo Lues belum ada terpapar virus impor tersebut. “Jadi memang sangat tepat ditetapkan sebagai Zona Kuning,bukan zona merah,” jelasnya.

Wabup juga melaporkan beberapa persoalan yang dihadapi pada masa pandemi ini, antara lain, masyarakat banyak menolak untuk rapid test, minimnya tenaga medis yang menangani virus covid-19, belajar online yang menjadi persoalan besar, dan  ketahanan pangan sudah dibentuk. {}

Recent Posts

PIM Santuni 700 Anak Yatim Desa Lingkungan Perusahaan

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA - Sebagai wujud kepedulian sosial sekaligus ungkapan rasa syukur atas perjalanan…

22 jam ago

Kapolri Bantu Alat Berat, Percepat Pemulihan Pasca Banjir di Kabupaten Pidie

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Kepedulian Polri terhadap masyarakat terdampak bencana kembali ditunjukkan melalui dukungan langsung…

1 hari ago

Tim PkM PNL Salurkan Peralatan Mitigasi dan Tanggap Darurat bagi Warga Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di Aceh di akhir November 2025.…

2 hari ago

Polsek Tangse Bersama Muspika Mediasi Isu Penambangan Emas Ilegal di Sungai Neubok Badeuk

MERDEKABICARA.COM | PIDIE -  Menyikapi isu yang berkembang di tengah masyarakat terkait dugaan keberadaan alat…

2 hari ago

Tim PKM Tanggap Darurat Bencana PNL Salurkan Bantuan Logistik bagi Korban Banjir di Desa Meunasah Kumbang Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Sebagai bentuk kepedulian dan gerak responsif PNL terhadap bencana hidrometeorolgi yang…

4 hari ago

Satreskrim Polres Pidie Bongkar Aksi Pencurian Beruntun di Belasan Sekolah, Pelaku Ditangkap di Banda Aceh

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Pidie bersama Unit Jatanras Polda Aceh…

4 hari ago