Categories: Sosmas

Bupati Aceh Besar Lantik 18 Tuha Peut Kecamatan Darussalam

MERDEKABICARA.COM | ACEH BESAR – Bupati Aceh Besar Ir H Mawardi Ali melantik tuha peut gampong di wilayah Kecamatan Darussalam di aula Kantor Camat setempat, Selasa 21 Januari 2020.

Camat Darussalam Zia Ul Azmi SH menjelaskan, bahwa tuha peut periode 2020-2026 yang dilantik tersebut berasal dari 18 gampong, masing-masing Gampong Lambaro Sukon, Lambiheu Lambaro Angan, Lampuja, Limpok, Lampuuk, Lam Gawee, Lam Ujong, Tungkob, Tanjung Selamat, Lamkeuneueng, Lamduro, Lamklat, Lam Asan, Lieue, Lambiheue Siem, Krueng Kalee, Siem, dan Lamreh.

Dalam sambutannya, Bupati Aceh Besar H Mawardi Ali mengharapkan agar para tuha peut yang dilantik tersebut dapat bekerja secara baik untuk bersama-sama keuchik dan seluruh masyarakat memajukan serta mensejahterakan kehidupan di setiap gampong di wilayah Kecamatan Darussalam.” Peran tuha peut gampong sangat strategis, Maka harus selalu kompak dan menjalin kerjasama yang harmonis dengan keuchik, seluruh perangkat gampong, dan masyarakat,” pintanya.

Bupati Aceh Besar juga mengimbau supaya tuha peut dan keuchik dapat menghidupkan suasana islami dan shalat berjamaah di gampong masing-masing. “Selamat bertugas dan mari bersama-sama memajukan gampong di seluruh kecamatan di Kabupaten Aceh Besar,” harap Mawardi Ali.

Pelantikan  Serentak tersebut turut dihadiri Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdakab Aceh Besar Abdullah SSos, Asisten Perekonomian dan Pembangunan M Ali SSos MSi, Kadishub Aceh Besar Azhari SE, Kabag Humas dan Protokol Setdakab Aceh Besar Muhajir SSTP MPA, Muspika Darussalam, para keuchik, dan tokoh-tokoh masyarakat. {}

Recent Posts

Pj Bupati Mahyuzar di Rakor DPR-RI: Tahapan Pilkada di Aceh Utara Berjalan Lancar

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA -Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, MSi mengikuti Rapat Koordinasi…

18 jam ago

Pj Bupati Mahyuzar Hadiri Penutupan NUWSP, Ini Kegiatan yang Sudah Berjalan di Aceh Utara

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA  - Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, M.Si menghadiri acara…

1 hari ago

Kapolres Pidie dan Muspida Ikuti Video Conference Launching Gugus Tugas Polri untuk Ketahanan Pangan

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Dalam rangka mendukung program pemerintah terkait ketahanan pangan dan peningkatan kesejahteraan…

1 hari ago

Diikuti 18 SMPN Se-Kota Lhokseumawe, PPBC Gelar Turnamen Badminton Cup V

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pewarta Pase Badminton Club (PPBC) siap mengelar turnamen tahunan PPBC Cup…

2 hari ago

Pemko Lhokseumawe Gelar Sosialisasi Penganekaragaman Konsumsi Pangan Berbasis Sumber Daya Lokal

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pemerintah Kota Lhokseumawe melalui Dinas Kelautan, Pertanian, Perikanan dan Peternakan (DKPPP)…

3 hari ago

Menyala Bos Ku, UAS Satu Panggung Dengan Cawagub Syekh Fadhil

Merdekabicara.com, Redelong-- Ustadz Abdul Somad (UAS) dan Cawagub Paslon 01, HM Fadhil Rahmi Lc MAg…

5 hari ago