MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE – Kapolsek Blang Mangat Ipda Fahrurrazi, S.Si dan sejumlah anggota bekerjasama dengan pihak Kecamatan, Koramil serta Puskesmas setempat melaksanakan pembagian masker gratis, Senin (23/9/2019) pagi.
Pembagian masker gratis tersebut dilakukan di keude punteuet tapatnya desa keude punteuet Kec. Blang Mangat Kota Lhokseumawe. Para pengguna jalan khususnya pengendara roda dua, pengemudi mobil dan pejalan kaki diberikan masker gratis.
Ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut Muspika Blang Mangat yaknj Camat diwakili Kasi trantip beserta staf, Danramil beserta Staf, Kapolsek beserya staf, juga hadir Kepala Puskesmas Blang Mangat beserta staf.
Kapolres Lhokseumawe AKBP Ari Lasta Irawan, S.Ik melalui Kapolsek Blang Mangat Ipda Fahrurrazi, S.Si menyebutkan, pembagian masker gratis tersebut sebagai langkah antisipasi bencana kabut asap yang kian pekat pada hari ini diwilayah Kota Lhokseumawe khususnya Kecamatan Blang Mangat karena dampak karhutla.
“Kita melihat kabut asap di Kecamatan Blang Mangat juga sudah terdampak dan sudah sangat tebal, untuk mengantisipasi korban jatuh sakit akibat terserang ISPA kita membagikan masker gratis,” jelasnya.
“Kami menghimbau kepada para pengguna jalan agar berhati-hati selama berkendaraan maupun pejalan kaki, sebab kabut asap menyebabkan jarak pandang berkurang”pungkas Ipda Fahrurrazi, S.Si. (Red)