Categories: HukumNasionalSosmas

KESBANGPOL LHOKSEMAWE : Tahun 2019 Akan “Ngeri”

MERDEKABICARA. COM–Kepala kesbangpol Lhokseumawe, Drs.Ridwan Jalil menilai tahun 2019 adalah tahun yang “mengerikan” karena ada dua hajatan besar nasional.

Hajatan pertama adalah kegiatan pemilihan legeslatif (pileg) untuk semua tingkatan,yaitu tingkat kabupaten/kota,propinsi dan nasional.

Sedangkan hajatan kedua yang dinilai penting pemilihan presiden Republik Indonesia ke-delapan. ” Kita tau ada dua kandidat yang cukup kuat dan besar”, kata Haji Ridwan Jalil.

Hal tersebut dikatakan oleh Ridwan Jalil dalam sambutannya pada acara pembukaan  Focus Group Discusion ( FGD) yang diselengkarakan oleh Pengawas Pemilihan Umum  ( panwaslu) kota Lhokseumawe, Kamis (09/11/17).

Diskusi ini dihadiri oleh beberapa elemen, seperti wartawan, ulama, anggota parpol , lsm ,akademisi,tokoh masyarakat dan sejumlah stakholder lain.

Menurutnya Ridwal Jalil, pihaknya mendengar desus desus yang menyebutkan tahun 2019 nanti adalah tahun ” ngeri”. ” Saya mendengar isu bahwa tahun 2019 akan ngeri”, kata Ridwal Jalil Kepada merdekabicara.com.

Sebagai lembaga yang harus mengumpulkan semua informasi yang beredar di dalam masyarakat Lhokseumawe, dirinya mengaku agak kewalahan, sehingga dibutuhkan komunikasi dan masukan dari berbagai pihak.” Saya harus menyampaikan semua imformasi kepada atasan,karena itu terasa sulit. Tapi, untungnya saya orang lapangan sehingga tugas ini agak sedikit ringan,” kata Ridwan Jalil.

Menurutnya, sering berkomunikasi dengan berbagai kalangan adalah salah satu hal yang cukup membantu dalam menyelesaikan pekerjaan yang menjadi tanggung jawabnya.

 

Penulis    : Nasier Husen

Editor      : Ayi Jufridar

 

 

 

 

 

 

Recent Posts

Aris Budiman Pimpin Ikatan Alumni Politeknik Negeri Lhokseumawe Regional Riau Periode 2025–2030

MERDEKABICARA.COM | PEKANBARU - Aris Budiman, alumnus Teknik Listrik angkatan 1991 Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL),…

47 menit ago

Mengukir Sejarah Baru: PNL dan PSP Malaysia Bersinergi dalam Inovasi dan Pendidikan Vokasi Internasional

MERDEKABICARA.COM | BANDA ACEH - Langkah bersejarah kembali ditorehkan oleh Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL) dalam…

3 hari ago

Wakil Wali Kota Husaini Buka Rakor Percepatan Penurunan Stunting

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pemerintah Kota Lhokseumawe menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Tim Percepatan Penurunan Stunting…

3 hari ago

PNL dan Fatoni University Thailand Perkuat Jejaring Global melalui Program Budaya Aceh dan Bahasa Indonesia

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL) terus memperluas jejaring kolaborasi internasional melalui kegiatan bertajuk…

5 hari ago

Sidang Umum DPM PNL: Bersatu dalam Gagasan, Melangkah Membawa Perubahan

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL) kembali meneguhkan semangat demokrasi mahasiswa melalui pelaksanaan Sidang…

1 minggu ago

Mahasiswa Politeknik Negeri Lhokseumawe Raih Juara III di Ajang Internasional U-DARE 3.0

MERDEKABICARA.COM | BANDA ACEH -Prestasi gemilang kembali menghiasi langit Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL). Tim INFINITY…

2 minggu ago