Categories: Sosmas

Jalin Sinergi, Kapolres Pidie Kunjungi Pengurus Muhammadiyah Kabupaten Pidie

MERDEKABICARA.COM | PIDIE – Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana SIK, MIK, temui Ketua Muhammadiyah Kabupaten Pidie Tgk Zulkifli Yusuf, SH di Kantor Sekretariat Muhammadiyah Pidie yang berada di Gampong Lampeudeu Kecamatan Pidie Kabupaten Pidie, selasa (11/03/2025) sore

Didampingi para pejabat utama Polres Pidie, Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK menjelaskan bahwa kunjungan silaturahmi dengan ketua dan pengurus Muhammadiyah Pidie dalam rangka untuk membangun sinergitas.

“Dengan jalinan silaturahmi ini diharapkan Muhammadiyah Pidie dapat membantu terciptanya situasi yang kondusif dan bersama-sama mengajak masyarakat untuk terus berperan aktif dalam menjaga kerukunan dan ketertiban masyarakat kususnya di Kabupaten Pidie,” ujar AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK

“Terima kasih atas sambutan hangat dari pengurus Muhammadiyah Kabupaten Pidie. Saya sangat mengapresiasi peran aktif Muhammadiyah dalam mendukung masyarakat, khususnya dalam bidang pendidikan dan sosial. Sinergi yang kita jalin ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang lebih aman dan harmonis, serta mendorong partisipasi masyarakat dalam menjaga ketertiban,” ujar Kapolres Pidie.

AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK juga menegaskan bahwa kepolisian selalu siap bekerja sama dengan Muhammadiyah Pidie dalam berbagai program yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memperkuat keamanan di Kabupaten Pidie.

Dalam pertemuan tersebut juga dibuka ruang tanya jawab terkait isu sosial, keamanan, dan peran Kepolisian Polres Pidie dalam mendukung kegiatan keagamaan serta kemasyarakatan. {}

Recent Posts

PIM Santuni 700 Anak Yatim Desa Lingkungan Perusahaan

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA - Sebagai wujud kepedulian sosial sekaligus ungkapan rasa syukur atas perjalanan…

3 hari ago

Kapolri Bantu Alat Berat, Percepat Pemulihan Pasca Banjir di Kabupaten Pidie

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Kepedulian Polri terhadap masyarakat terdampak bencana kembali ditunjukkan melalui dukungan langsung…

3 hari ago

Tim PkM PNL Salurkan Peralatan Mitigasi dan Tanggap Darurat bagi Warga Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di Aceh di akhir November 2025.…

4 hari ago

Polsek Tangse Bersama Muspika Mediasi Isu Penambangan Emas Ilegal di Sungai Neubok Badeuk

MERDEKABICARA.COM | PIDIE -  Menyikapi isu yang berkembang di tengah masyarakat terkait dugaan keberadaan alat…

4 hari ago

Tim PKM Tanggap Darurat Bencana PNL Salurkan Bantuan Logistik bagi Korban Banjir di Desa Meunasah Kumbang Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Sebagai bentuk kepedulian dan gerak responsif PNL terhadap bencana hidrometeorolgi yang…

6 hari ago

Satreskrim Polres Pidie Bongkar Aksi Pencurian Beruntun di Belasan Sekolah, Pelaku Ditangkap di Banda Aceh

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Pidie bersama Unit Jatanras Polda Aceh…

6 hari ago