Categories: Sosmas

Tim Kesehatan Siaga Di Venue Aerosport Bandara Malikussaleh

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA -Posko Kesehatan yang disiapkan oleh Panitia Pelaksana PON dan Pemkab Aceh Utara terus siaga di venue aerosport Bandara Malikussaleh Kecamatan Muara Batu.

Bahkan para petugas kesehatan sudah mulai siaga sejak usai shalat subuh pukul 05.30 hingga malam hari pukul 22.00 WIB. Hal itu dilakukan karena pertandingan cabor aerosport sudah dimulai sekitar pukul 07.00 pagi hari. Sementara pada malam hari saat ini juga sedang berlangsung pameran dan bazar UMKM.

“Jadi pada pagi-pagi sekali kita sudah mulai melayani para atlet dan tim official untuk cek kesehatan,” ungkap Ketua Tim Kesehatan Venue Aerosport Malikussaleh, Ns. Mahzar, S.Kep, MM, Senin, 9 September 2024.

Seperti pada hari ini, pihaknya melakukan cek vital sign pada pukul 07.00 untuk peserta terbang layang. “Jumlahnya ada 62 orang yang kita periksa, dengan rincian 54 orang atlet dan
8 orang official,” ungkapnya.

Untuk posko kesehatan terbang layang sudah kita mulai open H-2 tanggal 4 September 2024, Sedangkan untuk jadwal tanding baru mulai tanggal 6 September, posko sudah mulai sampai hari ini. “Yang diperiksa keadaan umum atlet,” ungkap Mahzar.

Pemeriksaan vital sign meliputi tekanan darah, detak nadi, pernafasan dan suhu tubuh. Jika dijumpaI tekanan darah 150 atau lebih, maka atlit tidak dapat terbang atau mengikuti pertandingan.

“Tim medis juga selalu melakukan follow up untuk atlet dan official yang mempunyai tekanan darah tinggi di hotel saat malam hari,” jelas Mahzar. {}

Recent Posts

PIM Santuni 700 Anak Yatim Desa Lingkungan Perusahaan

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA - Sebagai wujud kepedulian sosial sekaligus ungkapan rasa syukur atas perjalanan…

4 jam ago

Kapolri Bantu Alat Berat, Percepat Pemulihan Pasca Banjir di Kabupaten Pidie

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Kepedulian Polri terhadap masyarakat terdampak bencana kembali ditunjukkan melalui dukungan langsung…

12 jam ago

Tim PkM PNL Salurkan Peralatan Mitigasi dan Tanggap Darurat bagi Warga Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di Aceh di akhir November 2025.…

1 hari ago

Polsek Tangse Bersama Muspika Mediasi Isu Penambangan Emas Ilegal di Sungai Neubok Badeuk

MERDEKABICARA.COM | PIDIE -  Menyikapi isu yang berkembang di tengah masyarakat terkait dugaan keberadaan alat…

1 hari ago

Tim PKM Tanggap Darurat Bencana PNL Salurkan Bantuan Logistik bagi Korban Banjir di Desa Meunasah Kumbang Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Sebagai bentuk kepedulian dan gerak responsif PNL terhadap bencana hidrometeorolgi yang…

4 hari ago

Satreskrim Polres Pidie Bongkar Aksi Pencurian Beruntun di Belasan Sekolah, Pelaku Ditangkap di Banda Aceh

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Pidie bersama Unit Jatanras Polda Aceh…

4 hari ago