Categories: Sosmas

Korem 011/LW Sumbang 30 Ribu Bibit Ikan dalam Rangka HUT Ke-76 TNI

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA –  Korem 011/Lilawangsa menggalakkan _restocking_ (tabur benih) sebanyak 30 ribu bibit ikan di kolam milik masyarakat pedalaman Desa Blang Poroh, Kecamatan Nisam Antara, Kabupaten Aceh Utara, Kamis (30/09/2021).

Penyerahan bibit ikan sekaligus dengan menabur ribuan bibit ikan ini, dilakukan oleh Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Arm Oke Kistiyanto, Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto dan Kasiter Korem 011/LW Letkol Inf Mulyadi serta Muspika setempat yang hadir.

Kasiter Korem 011/LW Letkol Inf Mulyadi mengatakan, dalam menyambut Hari Ulang Tahun Ke-76 TNI, Korem 011/Lilawangsa mengadakan berbagai kegiatan yang sifatnya bermanfaat dan membangun, salah satunya budidaya ikan, tuturnya.

Bibit ikan yang dimaksud merupakan bantuan dari Danrem 011/Lilawangsa Kolonel Inf Sumirating Baskoro. Dimana saat ini Korem 011/LW sedang menggalakan _ _restocking_(tabur benih) ikan yang bertujuan untuk pemberdayaan sumber daya alam(SDA) yang ada, sekaligus mendorong masyarakat untuk meningkatkan ekonomi di tengah pandemi covid-19.

“Harapan Danrem dengan program _restocking_ (tabur benih) ikan memberdayakan masyarakat dan sumber daya alam yang ada membantu meningkatkan ekonomi masyarakat  khususnya di wilayah Aceh Utara,” pungkas Kasiter Letkol Inf Mulyadi menutup pembicaraan. {}

Recent Posts

EO Lokal Sukses Gelar Debat Kedua Calon Walikota dan Wakil Walikota Lhokseumawe

Disabilitas Saksikan Debat Calon Walikota MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - KIP Kota Lhokseumawe kembali menyelenggarakan debat…

4 jam ago

Polres Pidie Maksimalkan Pengamanan Saat Kampanye Terbuka Paslon Bupati dan Wakil Bupati Pidie

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif selama kampanye terbuka pasangan…

5 jam ago

Turnamen PPBC Cup ke- V Resmi Digelar, SMPN Lhokseumawe Kirim 18 Putra Putri

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Sebanyak 18 tunggal putra dan putri bulu tangkis dari Sekolah Menengah…

5 jam ago

Pj Bupati Mahyuzar di Rakor DPR-RI: Tahapan Pilkada di Aceh Utara Berjalan Lancar

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA -Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, MSi mengikuti Rapat Koordinasi…

1 hari ago

Pj Bupati Mahyuzar Hadiri Penutupan NUWSP, Ini Kegiatan yang Sudah Berjalan di Aceh Utara

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA  - Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, M.Si menghadiri acara…

2 hari ago

Kapolres Pidie dan Muspida Ikuti Video Conference Launching Gugus Tugas Polri untuk Ketahanan Pangan

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Dalam rangka mendukung program pemerintah terkait ketahanan pangan dan peningkatan kesejahteraan…

2 hari ago