MERDEKABICARA.COM | Pandemi Covid-19 yang masih mewabah dan belum menunjukan trend penurunan kasus di daerah ini, Bupati Shabela juga mengajak para ulama untuk terus meningkatkan ajakan kepada masyarakat untuk disiplin dan mematuhi seruan dan anjuran pemerintah agar semua terhindar dari penyebaran Covid-19 melalui mimbar khutbah maupun majelis ilmu yang mereka miliki.
Hal tersebut disampaikan Bupati Aceh Tengah Drs. Shabela Abubakar dalam Musda III Majelis Permusyawaratan Ulama Kabupaten Aceh Tengah yang digelar di Gedung Ummi Pendopo Bupati yang turut dihadiri unsur Forkopimda, Pengurus MPU Kabupaten Aceh Tengah dan Perwakilan MPU Kecamatan serta undangan pada Kamis (15/10).
“Pada kesempatan ini kami juga berharap peran ulama dan tengku guru sebagai panutan dapat mengajak masyarakat untuk disiplin, sadar dan patuh akan bahaya virus Corona, dengan terus menjalankan protokol kesehatan dalam menjalankan aktifitas sehari-hari” pintanya.
Bupati Shabela berharap agar melalui musyawarah ulama ini dapat menjadi wadah silaturrahmi dan berdiskusi untuk membahas persoalan umat di daerah ini.
Melalui forum Musda tersebut, Bupati Shabela berharap dapat terpilih perwakilan ulama yang menjadi mitra pemerintah dan yang paling penting mampu menjadi panutan ditengah-tengah masyarakat. {}