MERDEKABICARA.COM | PIDIE – Kakankemenag Pidie melantik dan mengambil sumpah kepada 20 orang PNS guru MTS dan MI di lingkungan Kemenag Kabupaten Pidie, Rabu (22/7/2020) di Musholla Kantor Kemenag setempat.
Pelantikan dan pengambilan sumpah serta penyerahan SK tersebut merupakan gelombang kedua bagi CPNS yang lulus tahun 2018 dari rangkaian lanjutan gelombang pertama yang telah dilakukan pada bulan April 2020 lalu dengan tetap menjalankan protokol Kesehatan.
Kepala Kantor Kemenag (Kakankemenag) Pidie, H. Fadhli, S.Ag pada kesempatannya mengatakan, pengambilan sumpah tahap II bagi 20 CPNS lulusan tahun 2018 ini dilakukan karena yang bersangkutan tidak dapat hadir pada gelombang pertama yang diadakan pada bulan April lalu.
“ Dikarenakan pandemi Covid-19 dan kondisi madrasah dalam keadaan dinonaktifkan serta sistem belajar daring, maka pengambilan sumpah baru dapat terlaksana pada hari ini,” terangnya.
Fadhli menambahkan, bagi PNS yang baru diambil sumpahnya agar dapat bekerja dengan ikhlas, amanah serta menjaga nama baik lembaga dan memiliki semangat dan inovasi baru dalam melaksanakan tugasnya.
Sementara itu, Kabid Kepegawaian Kankemenag Pidie, T. Ramli kepada media mengatakan, 20 PNS ini merupakan orang yang berasal dari luar daerah yang bertugas di Pidie, berhubung pada gelombang pertama April 2020 yang lalu tidak dapat hadir dikarenakan Pandemi Covid-19 dan sekolah pada waktu itu belum aktif, maka pada hari ini baru dapat dilakukan pelantikan dan pengambilan sumpahnya.
“Jumlah keseluruhan PNS lulusan 2018 yakni sebanyak 100 orang yang ditempatkan di Kabupaten Pidie, 80 orang merupakan PNS asal Pidie dan 20 orang PNS berasal dari luar daerah Pidie,” jelasnya.
T. Ramli juga menjelaskan, 100 orang lulusan 2018 ini adalah para guru MTS dan MI yang ditempatkan di lingkungan Kemenag Kabupaten Pidie, sedangkan untuk jenjang MA pelantikan dan pengambilan sumpahnya dilakukan di Kanwil Kemenag Aceh di Banda Aceh.
Turut hadir dalam pelaksanaan kegiatan pelantikan dan pengambilan sumpah tersebut Kasubbag TU, Kasi dan sejumlah ASN yang ada dalam jajaran Kankemenag Kabupaten Pidie. {}