Categories: Sosmas

KIP Lhokseumawe Terus Lakukan Update Data Pemilih Ditengah Pandemi Covid-19

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE – Hingga saat ini Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Lhokseumawe terus melakukan pembaharuan data pemilih. Pemilihan kepala daerah (Pilkada) Aceh dijadwalkan akan diselenggsarakan pada tahun 2022.

Ketua KIP Kota Lhokseumawe, Muhammad Tasar BA, MA, Rabu (15/7) kepada Media mengatakan, walaupun di tengah pandemi Covid-19, beberapa tahapan tetap berjalan, seperti zoom meeting, sosialisasi melalui media sosial dan update data pemilih.

“Sosialisasi tentang demokrasi dan politik terus kita lakukan melalui media sosial,” jelas Mohd Tasar  yang didampingi komisioner KIP Mulyadi dan T.Marbawi, ST

Sejak Mei lalu kegiatan rapat dalam jaringan (daring) telah dilakukan, dimana pihaknya telah melangsungkan rapat jarak jauh dengan KIP Aceh beserta KIP yang ada seluruh kabupaten/kota.  Kegiatan sosialisasi dan edukasi dalam rangka pencegahan penyebaran Corona Virus Disease (COVID 19).

Sementara itu, untuk update data pemilih tetap dilakukan walaupun pada saat ini suasana masih dalam pandemi Covid-19.

“Update terus kita lakukan melalui perkembangan data yang ada dari Kantor Catatan Sipil Kota Lhokseumawe,” terang Mohd Tasar.

Muhammad Tasar BA, MA menambahkan, pembaharuan data kekinian KIP Kota Lhokseumawe juga dibantu oleh para relawan.  Hingga kini 68 gampong yang ada di Kota Lhokseumawe sudah tercatat sebanyak 130.248 pemilih yang terdata di KIP, dengan rincian laki-laki  63.661 orang dan perempuan 66.587 orang. {}

Recent Posts

Luncurkan Program Unggulan Prabowo, Dapur Makanan Bergizi Gratis di Syamtalira Arun Resmi Dibuka

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA - Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang digagas Presiden RI Prabowo…

22 menit ago

PNL, SKK Migas, dan Mubadala Energy Gelar HSSE Day 2025 Bersama Generasi Muda Aceh

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Semangat kolaborasi antara dunia pendidikan dan industri energi kembali terjalin di…

6 hari ago

Jurusan KPI UIN Sultanah Nahrasiyah Dorong Mahasiswa Kuasai Fotografi dan Videografi Jurnalistik

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) UIN Sultanah Nahrasiyah terus berupaya…

6 hari ago

Peringati Hari Pahlawan Nasional, Perta Arun Gas bersama PHE NSO Laksanakan Upacara

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - PT Perta Arun Gas (PAG) bekerja sama dengan PT Pertamina Hulu Energi…

1 minggu ago

Menelisik Tantangan SKK Migas dalam Mengelola Energi di Ujung Negeri

Merdekabicara.com | Di ujung Indonesia bagian timur, sebuah pabrik blue ammonia akan dibangun. Lokasinya di…

1 minggu ago

Pemko Lhokseumawe Gelar Upacara Hari Pahlawan Tahun 2025

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pemerintah Kota Lhokseumawe menggelar rangkaian kegiatan peringatan Hari Pahlawan Nasional Tahun 2025,…

1 minggu ago