Categories: Kesehatan

Rapid Tesnya Reaktif, 1 dari 38 Pekerja Bangunan RSUD Muyang Kute Mangku Diisolasi

MERDEKABICARA.COM | BENER MERIAH – Hasil rapid test yang dilakukan pada hari ini, selasa (02/06) di RSUD Muyang Kute Mangku, Kute Kering, 1 (Satu) dari 38 orang pekerja bangunan tersebut reaktif dan langsung dilaksanakan Swab oleh pihak rumah sakit.

Ketua Tim gugus percepatan penanganan covid-19 Bener Meriah, Riswandika Putra, S. STP.MAP, mengatakan bahwa hari ini tim kesehatan rumah sakit umum daerah Muyang Kute mengadakan rapid test terhadap pekerja bangunan yang berjumlah 38 orang.

“Mereka para pekerja bangunan yang ada di RSUD Muyang kute tersebut berasal dari Kabupaten Langkat Sumatera Utara”.

Riswandika juga menambahkan, 1 (satu) dari 38 orang pekerja bangunan tersebut berisial SND 46 tahun, asal Langkat. Hasil rapid testnya reaktif dan langsung dilaksanakan swab terhadap SND ini oleh pihak RSUD Muyang Kute.

Sambil menunggu hasilnya tiga hari kedepan dari Balitbangkes Aceh, yang bersangkutan saat ini di isolasi di BLK Pante Raya. Diantar oleh tim gugus tugas covid-19 menggunakan mobil ambulans dari publik sefety center (PSC-119), ujar Riswandika.

Sementara penanggung jawab PSC tugas covid-19 Bener meriah, Wahidi,S.Pd. MM, juga mengatakan, telah mengadakan konfirmasi dengan Kadis Kesehatan Iswahyudi, SKM, MKes, bahwa hari ini jumlah pasien yang dilakukan rapid test sebanyak 53 orang.

” Pekerja pembangunan RSUD Muyang Kute 38 orang, dan yang ada di Balai Latihan Kerja (BLK) 12 orang,  ditambah 3 orang yang akan berangkat pulang ke Jakarta, salah satu syarat diperjalanan sebagai bukti terbebas dari Covid-19″, terangnya.

Disamping itu dari jumlah 53 orang yang di rapid test ada dua orang hasilnya reaktif. Diantaranya SND 46 tahun asal Sumatera Utara dan PC 43 tahun dari Jakarta, saat ini di isolasi di BLK, untuk yang lainnya hasilnya negatif. pungkas Wahidi. {}

Recent Posts

Pj Bupati Mahyuzar di Rakor DPR-RI: Tahapan Pilkada di Aceh Utara Berjalan Lancar

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA -Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, MSi mengikuti Rapat Koordinasi…

17 jam ago

Pj Bupati Mahyuzar Hadiri Penutupan NUWSP, Ini Kegiatan yang Sudah Berjalan di Aceh Utara

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA  - Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, M.Si menghadiri acara…

1 hari ago

Kapolres Pidie dan Muspida Ikuti Video Conference Launching Gugus Tugas Polri untuk Ketahanan Pangan

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Dalam rangka mendukung program pemerintah terkait ketahanan pangan dan peningkatan kesejahteraan…

1 hari ago

Diikuti 18 SMPN Se-Kota Lhokseumawe, PPBC Gelar Turnamen Badminton Cup V

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pewarta Pase Badminton Club (PPBC) siap mengelar turnamen tahunan PPBC Cup…

2 hari ago

Pemko Lhokseumawe Gelar Sosialisasi Penganekaragaman Konsumsi Pangan Berbasis Sumber Daya Lokal

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pemerintah Kota Lhokseumawe melalui Dinas Kelautan, Pertanian, Perikanan dan Peternakan (DKPPP)…

3 hari ago

Menyala Bos Ku, UAS Satu Panggung Dengan Cawagub Syekh Fadhil

Merdekabicara.com, Redelong-- Ustadz Abdul Somad (UAS) dan Cawagub Paslon 01, HM Fadhil Rahmi Lc MAg…

4 hari ago