Categories: Sosmas

Pemerintah Aceh Bahas Strategi Pengendalian Inflasi dan Krisis Pangan

MERDEKABICARA.COM | BANDA ACEH – Pelaksana Tugas Gubernur Aceh, Nova Iriansyah, memimpin rapat online melalui video converence bersama Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) se-Aceh di Rumah Dinas Wakil Gubernur Aceh, Kamis (14/5).

Rapat digelar untuk menemukan solusi dalam menjaga kestabilan harga barang di tengah pandemi virus corona (Covid-19) melalui berbagai upaya pengendalian inflasi, antara lain dengan menjaga ketersediaan pasokan, kelancaran distribusi, dan ekspektasi masyarakat.

Rapat online tersebut melibatkan Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Aceh, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Aceh, para Bupati, Walikota serta Sekda se-Aceh, serta sejumlah pihak lainnya.

Nova dalam rapat tersebut meminta para pejabat masing-masing daerah untuk memaparkan kondisi perekonomian di daerah mereka, terutama terkait ketersediaan bahan pangan dan harga yang berlaku di pasar.

Nova mengatakan, perlu kewaspadaan bagi semua stakeholder tentang kemungkinan adanya trend kenaikan harga ke depan di tengah pandemi yang belum tentu kapan berakhir.

“Upaya pengendalian ini memerlukan koordinasi intens yang melibatkan berbagai pihak, baik Pemda, Bank Indonesia, Bulog, Kepolisian, dan pihak terkait lainnya, termasuk masyarakat,” kata Nova.

Selain itu, Nova juga meminta para peserta rapat untuk mewaspadai bencana alam, seperti banjir, longsor dan berbagai bencana lainnya yang akan berpengaruh pada inflasi.

Nova pada kesempatan itu juga mengatakan, di antara solusi yang bisa diterapkan yakni, harus dilakukan koordinasi yang intens antar pemerintah kabupaten kota dengan pemerintah Aceh. Termasuk koordinasi antar pemerintah Aceh dengan provinsi luar.

“Semua kendala ini harus kita selesaikan. Kita cari jalan keluarnya secara terukur,” kata Nova.

Waspadai Potensi Krisis Pangan

Plt Gubernur Aceh, Nova Iriansyah, mengatakan pemerintah Aceh dan kabupaten / kota perlu mengantisipasi kemungkinan terjadinya krisis pangan di tengah pandemi COVID-19.

Hal itu dikatakan berdasarkan prediksi organisasi pangan dan pertanian dunia Food and Agriculture Organization (FAO) yang memperkirakan akan terjadi krisis pangan di tengah pandemi COVID-19. Krisis pangan diprediksi akan terjadi secara global.

Beberapa persoalan yang berpotensi menyebabkan krisis pangan adalah terhambatnya produksi dan rantai pasok akibat kebijakan penanganan pandemi COVID-19 seperti lockdown, social distancing, dan lain-lain.

Nova menyebutkan, ada beberapa strategi yang dapat dilakukan untuk mengantisipasi krisis pangan di Aceh.

“Kalaupun krisis pangan benar akan terjadi pada akhir tahun, maka kita masih punya waktu untuk mempersiapkan langkah antisipasinya,” ujar Nova.

Untuk itu, Nova meminta pemerintah kabupaten / kota memanfaatkan lahan-lahan potensial yang ada untuk produksi pangan, baik tanaman, ikan maupun ternak.

Selain itu, Nova juga meminta semua pihak menghindari barang mentah hasil pertanian Aceh dibawa keluar provinsi atau keluar negeri. {}

Recent Posts

PIM Santuni 700 Anak Yatim Desa Lingkungan Perusahaan

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA - Sebagai wujud kepedulian sosial sekaligus ungkapan rasa syukur atas perjalanan…

3 hari ago

Kapolri Bantu Alat Berat, Percepat Pemulihan Pasca Banjir di Kabupaten Pidie

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Kepedulian Polri terhadap masyarakat terdampak bencana kembali ditunjukkan melalui dukungan langsung…

3 hari ago

Tim PkM PNL Salurkan Peralatan Mitigasi dan Tanggap Darurat bagi Warga Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di Aceh di akhir November 2025.…

4 hari ago

Polsek Tangse Bersama Muspika Mediasi Isu Penambangan Emas Ilegal di Sungai Neubok Badeuk

MERDEKABICARA.COM | PIDIE -  Menyikapi isu yang berkembang di tengah masyarakat terkait dugaan keberadaan alat…

4 hari ago

Tim PKM Tanggap Darurat Bencana PNL Salurkan Bantuan Logistik bagi Korban Banjir di Desa Meunasah Kumbang Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Sebagai bentuk kepedulian dan gerak responsif PNL terhadap bencana hidrometeorolgi yang…

6 hari ago

Satreskrim Polres Pidie Bongkar Aksi Pencurian Beruntun di Belasan Sekolah, Pelaku Ditangkap di Banda Aceh

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Pidie bersama Unit Jatanras Polda Aceh…

6 hari ago