Categories: Sosmas

Bantuan Sosial Tunai Kemensos Mulai Disalurkan di Kantor Pos Takengon

MERDEKABICARA.COM | ACEH TENGAH – Penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kemeterian Sosial bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kabupaten Aceh Tengah mulai dilaksanakan hari ini, Selasa (12/5/2020) di Kantor Pos Takengon dan 4 Kantor Pos Pembantu lainnya yaitu Kantor Pos Pembantu Pegasing, Isak, Bintang dan Angkup. Sebanyak. 5.780 KPM di Kabupaten Aceh Tengah penyalurannya dilakukan oleh PT Pos Indonesia Cabang Takengon dimulai hari ini sampai beberapa hari kedepan.

Penyaluran perdana BST hari ini di Kantor Pos Takengon juga disaksikan oleh Bupati Aceh Tengah, Drs. Shabela Abubakar didampingi Unsur Forkopimda, Kepala Dinas Sosial, dan Kepala Kantor Pos Takengon. Bupati ikut membuka amplop yang sudah diterima oleh salah seorang penerima bantuan dan memastikan bantuan tersebut berjumlah 600 ribu rupiah per keluarga penerima manfaat. Mereka akan menreima bantuan sosial tunai ini selama 3 (tiga) bulan terhitung bulan ini.

Kepada para penerima manfaat Bupati Shabela Abubakar menyampaikan bahwa bantuan uang tunai ini merupakan program pemerintah untuk membantu masyarakat yang terdampak ekonomi akibat Covid-19.

Shabela juga mengakui bahwa penyaluran BST sedikit mengalami keterlambatan, hal tersebut terjadi dikarenakan proses validasi data penerima bantuan dilakukan secara hati-hati dan melalui beberapa proses agar tidak tumpang tindih dan dapat terakses bantuan secara merata.

“Kami menyadari bahwa penyaluran bantuan sosial tunai ini agak mengalami keterlambatan, dan ini bukan di daerah kita saja, ta[pi juga di daerah lain, ini semata-mata karena proses validasi memang membutuhkan waktu supaya akurat dan tidak tumpang tindih dengan bantuan lainnya, kita tidak ingin terjadi kesalahan data yang berakibat pada kericuhan di tengah masyarakat” jelas Shabela.

Shabela juga berharap bantuan tersebut dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan pokok dan digunakan sebaik-baiknya ditengah pandemi Covid-19.

Penerima BST di Kabupaten Aceh Tengah seluruhnya tercatat sebanyak 6.211 KPM, namun tidak semuanya disalurkan melalui PT Pos Indonesia. BST yang disalurkan melalui PT. Pos Indonesia Cabang takengon sebanyak 5.780 KPM, sementara 50 KPM disalurkan melalui Bank BNI dan 381 KPM disalurkan melaui Bank BRI, namun penyaluran melalui kedua Bank tersebut masih menunggu konfirmasi.

Pantauan langsung di Kantor Pos Takengon saat penyerahan bantuan sosial tunai ini terlihan berjalan lancar dan tertib. Para penerima bantuanterlihat memakai masker dan juga tetap menjaga physical distancing dan masuk secara bergantian, sejumlah petugas kantor pos terlihat membantu pengaturan ini agar tidak terjadi kerumunan. Sepertinya Kantor Pos Takengon memang sudah siap untuk melakukan tugas penyaluran bantuan sosial ini, karena memang sudah melakukan persiapan dan langkah antisipasi sebelumnya.

“Alhamdulillah, penyaluran bantuan sosial tunai hari ini berjalan tertib dan lancar, mudah-mudahan hari-hari berikutnya juga tetap seperti ini, kami memang sudah melakukan langkah-langkah antisipatif dalam kondisi seperti ini, meski jumlah penerima bantuan cukup banyak, tapi kami berusaha tetap menjaga physical distancing sesua himbauan pemerintah” ungkap Subroto, Kepala Kantor Pos Takengon. {}

Recent Posts

PIM Santuni 700 Anak Yatim Desa Lingkungan Perusahaan

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA - Sebagai wujud kepedulian sosial sekaligus ungkapan rasa syukur atas perjalanan…

2 jam ago

Kapolri Bantu Alat Berat, Percepat Pemulihan Pasca Banjir di Kabupaten Pidie

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Kepedulian Polri terhadap masyarakat terdampak bencana kembali ditunjukkan melalui dukungan langsung…

10 jam ago

Tim PkM PNL Salurkan Peralatan Mitigasi dan Tanggap Darurat bagi Warga Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di Aceh di akhir November 2025.…

1 hari ago

Polsek Tangse Bersama Muspika Mediasi Isu Penambangan Emas Ilegal di Sungai Neubok Badeuk

MERDEKABICARA.COM | PIDIE -  Menyikapi isu yang berkembang di tengah masyarakat terkait dugaan keberadaan alat…

1 hari ago

Tim PKM Tanggap Darurat Bencana PNL Salurkan Bantuan Logistik bagi Korban Banjir di Desa Meunasah Kumbang Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Sebagai bentuk kepedulian dan gerak responsif PNL terhadap bencana hidrometeorolgi yang…

3 hari ago

Satreskrim Polres Pidie Bongkar Aksi Pencurian Beruntun di Belasan Sekolah, Pelaku Ditangkap di Banda Aceh

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Pidie bersama Unit Jatanras Polda Aceh…

3 hari ago