Indonesia Ditawarkan Alat Tes Cepat Covid-19 oleh Pemerintah Turki

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA – Pemerintah Turki sedang menawarkan rapid test atau alat tes cepat kepada pemerintah Indonesia untuk mendeteksi  virus korona.

Lalu Muhammad Iqbal, Duta Besar Indonesia untuk Turki, mengatakan tawaran itu telah disampaikan pemerintah Turki melalui Kedutaan Besar Indonesia di Ankara.

“Saya sudah teruskan tawaran (dari Turki). Karena otoritas terkait di Indonesia yang lebih tahu kebutuhan di lapangan,” ujar Iqbal saat dihubungi Anadolu Agency.

Iqbal mengatakan rapid test milik Turki telah melalui serangkaian uji langsung dari genes yang dibawa dari China dan membuat Amerika Serikat dan negara-negara di Eropa tertarik untuk membelinya.

“Sudah banyak negara yang memakainya,” ujar Iqbal.

Berdasarkan informasi, alat pendeteksi virus korona atau Covid-19 milik Turki ini memiliki tingkat akurasi mencapai 96 hingga 100 persen.

Sejumlah negara yang telah menggunakan tes cepat dari Turki antara lain Italia, Polandia, Inggris, AS, Ukraina, Iran, Pakistan, Georgia, Qatar, dan negara-negara lainnya.

Sebelumnya, Turki tengah mempromosikan alat test cepat virus korona yang dapat menunjukkan hasil dalam 15 menit.

Kementerian Kesehatan Turki juga mulai menggunakan alat tes ini setelah Menteri Kesehatan Fahrettin Koca memberikan instruksi untuk mendistribusikan alat diagnostik ke semua kota.

Koca juga mengatakan Turki telah menjalankan 20.000 tes pada orang-orang yang diduga tertular virus.

Dari hasil tes tersebut, sebanyak 293 orang dinyatakan positif dalam 24 jam terakhir.

 

Sumber : aa

Recent Posts

PIM Santuni 700 Anak Yatim Desa Lingkungan Perusahaan

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA - Sebagai wujud kepedulian sosial sekaligus ungkapan rasa syukur atas perjalanan…

6 jam ago

Kapolri Bantu Alat Berat, Percepat Pemulihan Pasca Banjir di Kabupaten Pidie

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Kepedulian Polri terhadap masyarakat terdampak bencana kembali ditunjukkan melalui dukungan langsung…

14 jam ago

Tim PkM PNL Salurkan Peralatan Mitigasi dan Tanggap Darurat bagi Warga Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di Aceh di akhir November 2025.…

1 hari ago

Polsek Tangse Bersama Muspika Mediasi Isu Penambangan Emas Ilegal di Sungai Neubok Badeuk

MERDEKABICARA.COM | PIDIE -  Menyikapi isu yang berkembang di tengah masyarakat terkait dugaan keberadaan alat…

2 hari ago

Tim PKM Tanggap Darurat Bencana PNL Salurkan Bantuan Logistik bagi Korban Banjir di Desa Meunasah Kumbang Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Sebagai bentuk kepedulian dan gerak responsif PNL terhadap bencana hidrometeorolgi yang…

4 hari ago

Satreskrim Polres Pidie Bongkar Aksi Pencurian Beruntun di Belasan Sekolah, Pelaku Ditangkap di Banda Aceh

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Pidie bersama Unit Jatanras Polda Aceh…

4 hari ago