MERDEKABICARA.COM |LHOKSEUMAWE – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan kembali melakukan penerimaan karyawan baru pada tahun 2019 ini. Dimana pendaftaran lowongan kerja untuk lingkungan BPJS Ketenagakerjaan di berbagai posisi dapat dilakukan secara online.
Kepala BPJS TK Cabang Lhokseumawe, Abdul Hadi, kepada media mengatakan, bahwasanya informasi perekrutan karyawan baru itu adalah benar, dan telah dibuka pengumuman secara resmi di website BPJS Ketenagakerjaan di www.bpjsketenagakerjaan.go.id,” jelasnya.
“Lowongan pekerjaan tersebut diperuntukkan bagi para kandidat calon karyawan yang memiliki dedikasi dan integritas tinggi untuk ditempatkan sebagai petugas di bidang Pelayanan, Kepesertaan, Keuangan, Teknologi Informasi, SDM dan Umum, serta Kearsipan, “ terang Abdul Hadi.
Lebih lanjut Abdul Hadi menyebut, “Penambahan tenaga baru ini disesuaikan dengan kebutuhan personil baru di tiap-tiap unit kerja yang kami miliki. Dengan tambahan personil baru ini, berarti kita akan mendapatkan tenaga dan kompetensi baru, yang sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh institusi” .
Hadi juga menambahkan, untuk proses penjaringan karyawan kali ini, BPJS TK tidak memungut biaya apapun kepada calon pelamar, hanya perlu mengakses situs resmi yakni : rekrutmen.bpjsketenagakerjaan.go.id dan melakukan semua prosedur pendaftaran dan tes daring secara langsung, terangnya.
Untuk pendaftaran rekrutmen BPJS Ketenagakerjaan ini telah dibuka mulai tanggal 19 s/d 27 Januari 2019 pada websitet resmi BPJS Ketenagakerjaan. Bagi anda, putra-putri terbaik masyarakat Aceh khususnya yang ingin bergabung dapat langsung mengarakat akses alamat : rekrutmen.bpjsketenagakerjaan.go.id.
“Untuk itu masyarakat juga harus berhati-hati, jangan sampai tertipu oleh pihak-pihak yang mengatasnamakan BPJS Ketenagakerjaan untuk kepentingan pribadinya dalam proses rekrutmen ini. Sekali lagi, BPJS TK hanya menerima pendaftaran melalui online seperti yang disebutkan di atas“ imbau Abdul Hadi. (Red)