Categories: Peristiwa

Kapolres Lhokseumawe Santuni Korban Longsor di Muara Dua

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE – Longsor melanda salah satu rumah tepatnya di Dusun  Bineh Blang, Desa Meunasah Manyang, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe pada minggu lalu (13/12). Atas kejadian tersebut, Kapolres Lhokseumawe, AKBP Eko Hartanto, SIk, MH mengunjungi kediaman Murzani (39) korban rumah rusak akibat longsor, Rabu (16/12/2020).

Kapolres Lhokseumawe, AKBP Eko Hartanto, SIk, MH yang didampingi Kasubsektor Muara Dua, Iptu Slamet Rezeky, Bhabinkamtibmas dan Keuchik (kepala desa) setempat, meninjau dan melihat langsung kondisi rumah Murzani pasca musibah longsor yang terjadi pada Minggu lalu (13/12/2020) dinihari.

“Hari ini saya berkesempatan mengunjungi masyarakat kita, yaitu Murzani yang sedang ditimpa musibah, karena rumahnya rusak akibat dihantam bongkahan batu dari longsoran. Semoga keluarga sabar dan tabah dalam menghadapi musibah ini,” harap Kapolres.

Pada kesempatan tersebut, Kapolres Lhokseumawe juga menyerahkan santunan dan bantuan sembilan bahan pokok (sembako) kepada keluarga Murzani.

“Ini adalah wujud kepedulian Polres Lhokseumawe kepada masyarakat di wilayah hukumnya yang sedang ditimpa musibah. Mudah – mudahan, bantuan ini dapat meringankan beban keluarga. Semoga Murzani diberikan umur panjang oleh Allah SWT,” ujar Kapolres.

Sementara itu, mewakili keluarga Murzani, Keuchik Desa Meunasah Manyang mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Lhokseumawe yang telah meluangkan waktu untuk melihat langsung kondisi masyarakat yang terkena musibah longsor dan juga atas bantuan serta perhatian yang telah diberikan kepada masyarakat kami, ujarnya. {}

Recent Posts

Kapolres Pidie Pimpin Upacara Pemakaman Aipda Hendri Saputra

MERDEKABICARA.COM | Pidie - Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK memimpin langsung upacara pemakaman…

3 hari ago

Polres Pidie Gelar Apel Gabungan Menjelang Malam Takbiran Idul Fitri 1446 H

MERDEKABICARA.COM | PIDIE -  Menjelang malam takbiran Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Polres Pidie…

5 hari ago

Pengamatan Rukyatul Hilal Awal Syawal 1446 H, Perta Arun Gas Dukung Tim Kemenag Lhokseumawe di Bukit Tiron

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, Perta Arun…

6 hari ago

Tim Berdikari PNL Sukses Gandeng Tiga Mitra Strategis untuk Diversifikasi Kopi Gayo

MERDEKABICARA.COM | TAKENGON -  Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL) melalui Program Katalisator Kemitraan Berdikari terus menunjukkan…

1 minggu ago

PT PIM Gelar Program Mudik Gratis Bagi Ratusan Pemudik, Ini Empat Rute Tujuan

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA -Menjelang Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah, PT Pupuk Iskandar Muda (PIM)…

1 minggu ago

Kapolres Pidie Lepas Rombongan Mudik Gratis Presisi Ke Sumatera Utara

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri…

1 minggu ago