Categories: Kesehatan

Pengambilan Swab, 22 Warga Bener Meriah Kembali Dites di RSUD Muyang Kute

MERDEKABICARA.COM | BENER MERIAH – Setelah adanya pemberitahuan melalui surat dari Tim Gugus Tugas penanganan Covid-19, sebanyak 20 warga dari Kecamatan Permata menghadiri guna pengambilan Swab bersama di RSUD Muyang Kute, Bener Meriah, Aceh, Rabu (20/05/2020).

Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Bener Meriah, Riswandika Putra mengatakan, bahwa hasil pengambilan swab ini nantinya akan kita kirim ke RSUZA Banda Aceh, untuk memastikan hasil nanti dan kita harus menunggu.

Mengenai pasien covid-19 kasus kedua, AR (13 tahun), Klaster Temboro, Magetan, akan kembali ditest untuk ketiga kalinya. Termasuk 1 pasien yang baru pulang dari Bangladesh berinisial BD (54 tahun) yang hari ini dipindahkan dari BLK ke RSUD Muyang Kute.

Lebih lanjut, Wakil Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19, Wahidi juga menyampaikan bahwa warga yang diambil swab hari ini dari Kecamatan Permata 20 orang, dan seorang pasien covid-19 yaitu AR (13) dan seorang dari Kecamatan Bukit.

Warga yang diambil swab dengan kesadaran sendiri hadir ke RSUD Muyang Kute. Namun, ada 3 orang yang belum hadir. Warga yang dites tersebut di antaranya SH (70 Tahun), LT (8), JR (37), HZ, AA (24), IA (40), FA (20), IM (45), AE (19), UK (22), MM (19), AH (32), JI (35), NS (4), NG (21), AS (15), IN (15), NA (41), SM (44), dan FI (13 tahun).

Sementara itu, update Laporan Harian Covid-19 Bener Meriah pada 20 Mei 2020 hingga pukul 12.00 Wib, untuk jumlah ODP 1 orang dan PDP telah sembuh. Hanya tersisa satu pasien positif covid-19 yang sedang dirawat, terang Wahidi. {}

Recent Posts

Disaksikan Kapolres Pidie, Komunitas Motor di Pidie Deklarasi Tolak Geng Motor

MERDEKABICARA.COM | PIDIE -Komunitas Motor di Kabupaten Pidie Deklarasi Penolakan Geng Motor dan Balapan Liar,…

6 jam ago

Aceh Utara Raih Peringkat Tertinggi di Aceh dalam Laporan Pengawasan Pengendalian Inflasi

MERDEKABICARA.COM.| ACEH UTARA -Kabupaten Aceh Utara berhasil mencatatkan prestasi membanggakan sebagai daerah dengan capaian kinerja…

2 hari ago

Argentina Tertarik Investasi Pertanian di Indonesia

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA - Pemerintah Indonesia menyambut baik ketertarikan Argentina untuk berinvestasi di sektor pertanian,…

2 hari ago

Gubernur Aceh Luncurkan Aplikasi SIKULA

MERDEKABICARA.COM | BANDA ACEH -Gubernur Aceh, H. Muzakir Manaf, melalui Asisten III Sekda Aceh, Muhammad…

2 hari ago

Bupati Aceh Utara Hadiri Peusijuek 423 Jamaah Calhaj Tahun 2025

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA -Bupati Aceh Utara Ismail A Jalil, SE, MM, menyampaikan sambutan dalam…

3 hari ago

Wabup Panyang Serahkan Bantuan Masa Panik untuk Korban Kebakaran di Gampong Pante Jaloh

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA - Wakil Bupati Aceh Utara, Tarmizi S.I.Kom., yang akrab disapa Panyang,…

1 minggu ago