Categories: Sosmas

Warga Lingkungan I Jeumpa Matang Seulimeng Rayakan Maulid Nabi

Langsa | MERDEKABICARA.COM – Warga Lingkungan I Jeumpa, Jl.TPI Gampong Matang Selimeng Kec.Langsa Barat-Kota Langsa melaksanakan perayaan maulid nabi Muhammad SAW 1439 H, atau tepatnya Sabtu ini hari tanggal 3-2-2018. Acara berlangsung tertib penuh kekeluargaan.

Amatan wartawan, hadir pada kegiatan maulid yang diadakan masyarakat Lingkungan I Jeumpa yakni antara lain undangan yang terdiri dari para Muspika, geuchik Matang Seulimeng Zuhfri Isnaini, Kadus dari berbagai lingkungan serta  warga sekitar.

Selain itu, tampak juga hadir Wakil Walikota Langsa Dr.H.Marzuki Hamid,MM, Kepala dinas Syari’at Islam Drs.H.Ibrahim Latif,MM, Wadir Pelayanan RSUD Langsa Syamsul, serta para undangan lainnya.

Sementara itu panitia pelaksana Mufrat saat dikonfirmasi disela-sela acara tersebut kepada Wartawan mengatakan, “Alhamdulillah perayaan maulid nabi yang kami laksanakan rutin setahun sekali di Mushalla Lingkungan I Jl.TPI pada hari ini berjalan sesuai yang kami rencanakan, ujar Mufrat menerangkan.
Lebih lanjut Mufrat mengatakan,”adapun kenduri maulid ini terselenggara berkat adanya kekompakan dan kebersamaan, dan saya berterimakasih kepada semua warga yang telah ikut berpartisipasi untuk mengsukseskan jalannya acara ini, dengan harapan kegiatan ini akan terus bisa berlanjut ditahun-tahun yang akan datang, pungkasnya.

Acara Maulid yang dilaksanakan warga di Lingkungan I, Jl.TPI, tersebut juga ikut menyantuni sebanyak 30 orang anak yatim, sedangkan untuk acara kenduri maulid, panitia pelaksana menyembelih sebanyak 5 ekor kambing ditambah puluhan ekor bebek.

Maulid yang dilaksanakan itu bertemakan,”Mari kita Tingkatkan Semangat Kebersamaan dan Kesatuan Umat Yang Uswatun Hasanah”
Kemudian pada malam harinya akan dilaksanakan da’wah dengan pembicara tunggal Abati Mukhtar Pimpinan Dayah Misbahul Ulum Al-Aziziyah Aramiah, demikian.

 

Penulis  : Baihaqi

Editor    : Arzak

Recent Posts

Tingkatkan Profesionalisme Penyidik, Polres Pidie Gelar Pelatihan Teknis Reskrim 2026

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Dalam rangka meningkatkan profesionalitas dan kompetensi personel, Polres Pidie melaksanakan Kegiatan…

13 jam ago

Sidak Dukcapil, Sekda Lhokseumawe Cek Kualitas Pelayanan Adminduk

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Lhokseumawe melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Dinas…

4 hari ago

Peduli Pasca Banjir, PT Paramount Bed Indonesia dan PT Global Sembilan Karya Salurkan Donasi Bed ICU ke Tiga RSUD di Aceh

MEREEKABICARA.COM | ACEH TAMIANG - Sebagai wujud kepedulian terhadap fasilitas kesehatan yang terdampak bencana alam,…

5 hari ago

Tegaskan Keputusan Gubernur, Wali Kota Lhokseumawe Minta Perusahaan Terapkan UMP 2026

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Wali Kota Lhokseumawe Dr. Sayuti Abubakar, SH, MH memimpin langsung kegiatan…

7 hari ago

Sinergi Polri, Kapolres Pidie Salurkan Bantuan Logistik bagi Penghuni Huntara.

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Polres Pidie turut hadir dan mendukung kegiatan serah terima kunci rumah Hunian…

7 hari ago

Wali Kota Lhokseumawe Salurkan Perlengkapan Sekolah Korban Bencana

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pemerintah Kota Lhokseumawe terus berkomitmen memastikan pemulihan sektor pendidikan pascabencana dengan menyalurkan…

1 minggu ago