Categories: Dunia

Dilanda Wabah Corona, Bolivia Tunda Pemilihan Presiden

MERDEKABICARA.COM | BOLIVIA – Mahkamah Pemilihan Umum (TSE) Bolivia telah mengumumkan Sabtu untuk melakukan penangguhan pemilihan presiden, menyusul kebijakan pemerintah yang memberlakukan karantina nasional selama 14 hari untuk mencegah penyebaran virus korona.

“Langkah ini, konsekuensi dari situasi yang belum pernah terjadi sebelumnya di dunia, badan pemilihan tidak dapat meneruskan melakukan tugas persiapan pemilihan umum yang ditetapkan pada hari Minggu, 3 Mei,” kata mahkamah pemilu, dalam sebuah pernyataan.

Tanggal baru belum ditetapkan tetapi TSE mengatakan tanggal baru akan disepakati dengan semua entitas politik negara.

Semua kandidat presiden Bolivia telah menangguhkan kampanye selama hampir 15 hari belakangan dan mengurangi pernyataan politik di media sosial, karena topik utama diskusi saat ini adalah penyebaran virus di Bolivia dan penguncian wilayah yang diperintahkan oleh pemerintah de facto yang dipimpin oleh Jeanine Anez.

Pemerintah mengeluarkan perintah masa tinggal di rumah (at-home command), penghentian penerbangan internasional dan larangan mengadakan acara.

“Keputusan yang sulit tetapi perlu,” kata Anez dalam sebuah pesan kepada warga negaranya. Di Bolivia, telah terkonfirmasi kasus positif sebanyak 19 kasus.

Bulan lalu, TSE mendiskualifikasi mantan presiden di pengasingan Presiden Evo Morales untuk menduduki kursi Senat dalam pemilihan, dan mengatakan dia tidak memenuhi persyaratan tinggal, keputusan yang disebut Morales sebagai “pukulan untuk demokrasi.”

 

Sumber : aa

Recent Posts

Pj Bupati Mahyuzar di Rakor DPR-RI: Tahapan Pilkada di Aceh Utara Berjalan Lancar

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA -Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, MSi mengikuti Rapat Koordinasi…

17 jam ago

Pj Bupati Mahyuzar Hadiri Penutupan NUWSP, Ini Kegiatan yang Sudah Berjalan di Aceh Utara

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA  - Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, M.Si menghadiri acara…

1 hari ago

Kapolres Pidie dan Muspida Ikuti Video Conference Launching Gugus Tugas Polri untuk Ketahanan Pangan

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Dalam rangka mendukung program pemerintah terkait ketahanan pangan dan peningkatan kesejahteraan…

1 hari ago

Diikuti 18 SMPN Se-Kota Lhokseumawe, PPBC Gelar Turnamen Badminton Cup V

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pewarta Pase Badminton Club (PPBC) siap mengelar turnamen tahunan PPBC Cup…

2 hari ago

Pemko Lhokseumawe Gelar Sosialisasi Penganekaragaman Konsumsi Pangan Berbasis Sumber Daya Lokal

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pemerintah Kota Lhokseumawe melalui Dinas Kelautan, Pertanian, Perikanan dan Peternakan (DKPPP)…

3 hari ago

Menyala Bos Ku, UAS Satu Panggung Dengan Cawagub Syekh Fadhil

Merdekabicara.com, Redelong-- Ustadz Abdul Somad (UAS) dan Cawagub Paslon 01, HM Fadhil Rahmi Lc MAg…

4 hari ago