Categories: DuniaSosmas

Komite Rakyat Dukung PBB, Segera Intervensi dan Selamatkan Penderitaan Warga Gaza

MERDEKABICARA.COM | PALESTINA – Komite Rakyat Untuk Penghapusan Blokade Gaza, menyerukan kepada Sekjen PBB, Antonio Gueteres, untuk menyelamatan kondisi kemanusiaan yang memburuk di Gaza, akibat blockade Israel yang berlangsung sejak tahun 2006.

Ketua komite, Jamal al-Khudri menyatakan, “Kondisi di Gaza menuntut intervensi segera dari Sekjen PBB, guna menekan penjajah Israel agar mencabut blockade Gaza.”

Pencabutan blockade Israel akan berperan dalam menyelamatkan krisis kemanusiaan yang makin buruk di Gaza, kata Khudri.

Khudri menegaskan bahwa blockade merupakan tindakan tidak bermoral dan melanggar HAM dan semua resolusi internasional, serta menyalahi konvensi Jenewa terkait HAM.

Tindakan nyata untuk mengakhiri penderitaan warga Gaza dan menghapus blockade adalah dengan membuka seluruh perlintasan, dan mengijinkan masuk barang dan bahan industry, serta mengaktifkan jalur yang aman, ungkap Khudri.

Ditegaskan Khudri, sangat penting memberikan kebebasan bergerak bagi orang dan barang, serta membangun sejumlah proyek di segenap sector kehidupan, menghadirkan layanan public seperti listrik, air dan layanan kemanusiaan lainnya.

Penjajah Israel memblokade Gaza sejak tahun 2006, dengan menutup semua perlintasan dan perbatasan Gaza dan dunia luar, lewat Mesir dan wilayah Palestina jajahan tahun 1948, dan hanya membuka secara sebagian untuk masuknya sejumlah barang dan musafir.

PBB dan lembaga kemanusiaan telah melucurkan sejumlah seruan untuk menyelamatkan kondisi Gaza, dan menyerukan kepada segenap masyarakat internasional menyelamatkan rakyat Palestina.

Sumber : melayu.palinfo

Recent Posts

Wali Kota Lhokseumawe Salurkan Perlengkapan Sekolah Korban Bencana

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pemerintah Kota Lhokseumawe terus berkomitmen memastikan pemulihan sektor pendidikan pascabencana dengan menyalurkan…

2 hari ago

Mahasiswa PNL Mengguncang Malaysia: Sarajulis Sabet Gelar Best Delegate IYEN Internasional

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL) kembali menggema di panggung internasional. Melalui penampilan…

4 hari ago

Sekolah Terluka, Pemulihan Pendidikan Aceh Dipercepat

MerdekaBicara.com–Jakarta | Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Murthalamuddin, melaporkan perkembangan penanganan sektor pendidikan…

6 hari ago

Pemko Lhokseumawe Salurkan Dana Tunggu Hunian Tahap I bagi Korban Banjir

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Wali Kota Lhokseumawe Dr. Sayuti Abubakar, SH., MH., menyerahkan secara simbolis…

1 minggu ago

Pasca Banjir, Polres Pidie Lakukan Pembersihan Rumah Warga di Mutiara Timur

MERDEKABICARA.COM | PIDIE Kepolisian Resor (Polres) Pidie kembali menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat terdampak bencana alam…

2 minggu ago

PIM Santuni 700 Anak Yatim Desa Lingkungan Perusahaan

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA - Sebagai wujud kepedulian sosial sekaligus ungkapan rasa syukur atas perjalanan…

3 minggu ago