Categories: NasionalSosmas

Menkeu: Terus Kelola APBN Sampai Hari Terakhir 2019

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA – Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati melantik Anggota Komite Pengawas Perpajakan, Pimpinan Tinggi Pratama, Administrator, Pengawas dan Fungsional di Aula Dhanapala Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Jakarta. Para pejabat yang baru dilantik tersebut diharapkan dapat menjadi mesin penggerak bagi Kemenkeu untuk terus mengelola APBN sampai di hari terakhir tahun fiskal 2019.

“Selamat dalam menjalankan tugas baru ini dan juga terima kasih atas dedikasi serta seluruh loyalitas yang telah anda berikan kepada bangsa dan negara kita gunakan setiap hari tiap jam di dalam jabatan anda sebagai ladang untuk berbuat baik bagi seluruh negara dan bangsa,” kata Menkeu di Jakarta (20/12)

Kepada para pejabat yang dilantik, Menkeu menitipkan harapan yang besar, karena ranah pekerjaan Kemenkeu berkaitan erat dengan 5 agenda prioritas Presiden Joko Widodo. “Di lima agenda tersebut, peranan Kementerian Keuangan, dan terutama dari sisi perpajakan, pajak dan bea cukai adalah sangat penting. Sehingga para pejabat yang dilantik hari ini saya harapkan memiliki kesadaran dalam urgensi, dalam unit yang kita pimpin,” tegas Menkeu.

Perpindahan yang terjadi di dalam tubuh organisasi Kemenkeu, tidak selalu diasosiasikan sebagai punishment atau promotion, karena mutasi tersebut merupakan kebutuhan organisasi yang diarahkan untuk memperkaya pengalaman para pejabat di berbagai daerah maupun di berbagai bidang. Sebagai contoh, pada Komite Pengawas Perpajakan, pengalaman dan pengetahuan para pejabat tersebut dapat menjadi bekal untuk dapat memberikan masukan-masukan yang berkualitas dan tepat waktu di dalam bagian kebijakan Kemenkeu. (FS)

Recent Posts

Pasca Banjir, Polres Pidie Lakukan Pembersihan Rumah Warga di Mutiara Timur

MERDEKABICARA.COM | PIDIE Kepolisian Resor (Polres) Pidie kembali menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat terdampak bencana alam…

15 jam ago

PIM Santuni 700 Anak Yatim Desa Lingkungan Perusahaan

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA - Sebagai wujud kepedulian sosial sekaligus ungkapan rasa syukur atas perjalanan…

1 minggu ago

Kapolri Bantu Alat Berat, Percepat Pemulihan Pasca Banjir di Kabupaten Pidie

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Kepedulian Polri terhadap masyarakat terdampak bencana kembali ditunjukkan melalui dukungan langsung…

1 minggu ago

Tim PkM PNL Salurkan Peralatan Mitigasi dan Tanggap Darurat bagi Warga Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di Aceh di akhir November 2025.…

1 minggu ago

Polsek Tangse Bersama Muspika Mediasi Isu Penambangan Emas Ilegal di Sungai Neubok Badeuk

MERDEKABICARA.COM | PIDIE -  Menyikapi isu yang berkembang di tengah masyarakat terkait dugaan keberadaan alat…

1 minggu ago

Tim PKM Tanggap Darurat Bencana PNL Salurkan Bantuan Logistik bagi Korban Banjir di Desa Meunasah Kumbang Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Sebagai bentuk kepedulian dan gerak responsif PNL terhadap bencana hidrometeorolgi yang…

2 minggu ago