Categories: Sosmas

ADD Gp.Seunebok Pase Mengutamakan Kepentingan Prioritas Masyarakat

Aceh Timue | MERDEKABICARA.COM – Alokasi Anggaran Dana Desa (ADD) gampong Seunebok Pase Kec.Sungai Raya Kab.Aceh Timur dipergunakan geuchik gampong setempat M.Yusuf bersama dengan perangkatnya kepada kegiatan prioritas masyarakat yang ada di empat dusun dalam gampong tersebut.

Dalam konfirmasinya , geuchik Seunebok Pase, M.Yusuf kepada Wartawan media ini dikediamannya mengatakan,”anggaran dana desa tahun 2017 semua berhasil terserap dan tersalurkan sesuai kesepakatan bersama yang telah diputuskan lewat musyawarah baik itu ditingkat dusun (musdus) maupun musrembang tingkat desa,sebut Yusuf.

Lebih lanjut Yusuf mengatakan,”adapun untuk dusun Lung Raja dan dusun Blang Kota Bak U, kata dia, Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) telah berhasil melakukan pembuatan badan jalan sekaligus pengerasan, dan sebuah MCK .

Sedangkan untuk dusun Ladang Tuha, kata dia lagi, sesuai prioritas, “kami berhasil merampungkan embung penampungan air, begitu juga halnya didusun Alue Meunasah yakni peningkatan saluran air bersih.

Selain dari itu, geuchik M.Yusuf, dari sumber dana ADD tahun 2017 lalu dirinya juga melakukan rehab rumah milik masyarakat sebanyak 20 unit dengan anggaran 15 juta perunitnya, atau sesuai kebutuhan.

Untuk kegiatan lain dibidang pemberdayaan masyarakat ADD 2017, jelas M.Yusuf, dana desa juga kami anggarkan untuk pengadaan Alat Pelaminan, dan sebuah Tractor untuk kepentingan pertanian, karena menurutnya area persawahan digampong tersebut masih sangat luas, pungkasnya

Penulis : Baihaqi

Editor  : Arzak

Recent Posts

PIM Santuni 700 Anak Yatim Desa Lingkungan Perusahaan

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA - Sebagai wujud kepedulian sosial sekaligus ungkapan rasa syukur atas perjalanan…

4 hari ago

Kapolri Bantu Alat Berat, Percepat Pemulihan Pasca Banjir di Kabupaten Pidie

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Kepedulian Polri terhadap masyarakat terdampak bencana kembali ditunjukkan melalui dukungan langsung…

4 hari ago

Tim PkM PNL Salurkan Peralatan Mitigasi dan Tanggap Darurat bagi Warga Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di Aceh di akhir November 2025.…

5 hari ago

Polsek Tangse Bersama Muspika Mediasi Isu Penambangan Emas Ilegal di Sungai Neubok Badeuk

MERDEKABICARA.COM | PIDIE -  Menyikapi isu yang berkembang di tengah masyarakat terkait dugaan keberadaan alat…

5 hari ago

Tim PKM Tanggap Darurat Bencana PNL Salurkan Bantuan Logistik bagi Korban Banjir di Desa Meunasah Kumbang Lhokseumawe

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Sebagai bentuk kepedulian dan gerak responsif PNL terhadap bencana hidrometeorolgi yang…

7 hari ago

Satreskrim Polres Pidie Bongkar Aksi Pencurian Beruntun di Belasan Sekolah, Pelaku Ditangkap di Banda Aceh

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Pidie bersama Unit Jatanras Polda Aceh…

7 hari ago