Categories: Sosmas

Pj Walikota Lhokseumawe Raih Hibah Sapras Kebakaran dari Kemendagri

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE – Dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Ke-104 Tahun 2023, Pj Walikota Lhokseumawe Dr. Drs. Imran, M.Si, MA.Cd menghadiri undangan Serah Terima Hibah Luar Negeri berupa Mobil Damkar dan Ambulance Melalui Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia.

Kementerian Dalam Negeri melalui Direktorat Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan membuka sekaligus Memberikan Hibah mobil Pemadam Kebakaran (DAMKAR) dan mobil Ambulan DAMKAR, hal ini dilakukan dalam rangka meningkatkan pelayanan pemadaman kebakaran dan penyelamatan kepada masyarakat sekaligus sebagai upaya menggalang solidaritas jiwa patriot dan pengabdian aparatur pemadam kebakaran dan penyelamatan.

Diterimanya hibah tersebut secara Simbolis di Hotel Grand Sahid Jaya pada Selasa (28/02). Pengelolaan Mobil yang diserahkan langsung oleh Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan DR.Drs. Safrizal ZA, M.Si, Kementrian Dalam Negri Republik Indonesia di Jakarta Pusat.

Adapun hibah Luar Negeri tersebut adalah dari Donor Ehime Toyota Motor Corporation dan Donor Kochi Toyota Motor Corporation, Donor Japan Firefighters Association dan Donor Gyeonggi Provincial Government Of The Republic Of Korea yang akan dihibahkan kepada pemerintah daerah melalui Kementerian Dalam Negeri.

Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan Dr. Syafrizal Berharap agar kendaraan yang telah dihibahkan dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk pelayanan masyarakat, ”Fasilitasi Hibah Kendaraan Pemadam Kebakaran ini merupakan salah satu bentuk pembinaan Kemendagri terhadap penyelenggaraan sub urusan kebakaran yang merupakan salah satu urusan wajib pelayanan dasar bagi masyarakat yang dalam pelaksanaannya terdapat Standar Pelayanan Minimal (SPM) sesuai Permendagri Nomor 114 Tahun 2018″ Jelas Syafrizal.

Sementara itu Pj Walikota Lhokseumawe Dr. Drs. Imran, M.Si, MA,Cd sangat mengapresiasi atas bantuan hibah Kendaraan Operasional Pemadam Kebakaran kepada Kota Lhokseumawe.
“Saya selaku Pj Walikota Pimpinan Kota sangat mengapresiasi atas terbinanya hubungan yang baik ini antara Pemerintah Kota Lhokseumawe dengan Kemendagri Khususnya Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan, dengan dihibahkannya 1 Unit Mobil pemadam Kebakaran dan satu unit mobil ambulance, semoga hubungan yang baik ini dapat terus terjalin di tahun tahun mendatang” Kata Pj Walikota.
”Fungsi penyelamatan dari satuan pemadam kebakaran perannya harus ditonjolkan mengingat Indonesia adalah negara dengan potensi kebencanaan yang sangat tinggi, seperti gempa bumi, banjir hingga tsunami” pungkasnya. {}

Recent Posts

Siap Tempur di Piala Bupati Aceh Utara 2025, Dewantara FC Geber Latihan Intensif di Stadion PIM

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA -Tim sepak bola Dewantara FC tancap gas mematangkan persiapan jelang bergulirnya…

15 jam ago

Luncurkan Program Unggulan Prabowo, Dapur Makanan Bergizi Gratis di Syamtalira Arun Resmi Dibuka

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA - Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang digagas Presiden RI Prabowo…

16 jam ago

PNL, SKK Migas, dan Mubadala Energy Gelar HSSE Day 2025 Bersama Generasi Muda Aceh

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Semangat kolaborasi antara dunia pendidikan dan industri energi kembali terjalin di…

6 hari ago

Jurusan KPI UIN Sultanah Nahrasiyah Dorong Mahasiswa Kuasai Fotografi dan Videografi Jurnalistik

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) UIN Sultanah Nahrasiyah terus berupaya…

7 hari ago

Peringati Hari Pahlawan Nasional, Perta Arun Gas bersama PHE NSO Laksanakan Upacara

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - PT Perta Arun Gas (PAG) bekerja sama dengan PT Pertamina Hulu Energi…

1 minggu ago

Menelisik Tantangan SKK Migas dalam Mengelola Energi di Ujung Negeri

Merdekabicara.com | Di ujung Indonesia bagian timur, sebuah pabrik blue ammonia akan dibangun. Lokasinya di…

1 minggu ago