Categories: Sosmas

Pemerintah Aceh Dukung Percepatan Fungsional Tol Sibanceh

MERDEKABICARA,COM | BANDA ACEH – Pemerintah Aceh berkomitmen untuk terus mendukung dan membantu PT Hutama Karya selaku kontraktor yang mengerjakan proyek pembangunan Jalan Tol ruas Sigli-Banda Aceh, dalam upaya mempercepat fungsional dan operasional Tol Sibanceh seksi 4, yang membentang dari Blang Bintang hingga Indrapuri.Dukungan tersebut disampaikan oleh T Ahmad Dadek, selaku Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekda Aceh, usai meninjau progres pembangunan seksi 4 Tol Sibanceh, Jum’at (8/5/2020).

“Pemerintah Aceh akan terus mendukung upaya percepatan fungsional dan operasional Tol Sibanceh, terutama seksi 4 ini karena pengerjaan konstruksinya sudah mencapai lebih dari 95 persen. Pak Plt Gubernur sudah menyurati menteri terkait agar seksi 4 ini dapat segera dioperasionalkan. Namun, sebagaimana penjelasan Pak Slamet, untuk fungsional dan operasional ada mekanisme yang harus dilaksanakan, yaitu uji laik jalan, pemasangan marka dan rambu-rambu,” ujar Dadek.

Sementara itu, Project Director PT Hutama Karya Slamet Sudradjat, menyampaikan apresiasi atas dukungan Pemerintah Aceh selama proyek pembangunan Tol Sigli-Banda Aceh. Sebagaimana diketahui ruas Tol Sibanceh adalah bagian dari proyek pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera koridor Banda Aceh-Medan yang membentang sepanjang 471 kilometer.

“Terima masih atas perhatian dan dukungan  Pemerintah Aceh untuk memfasilItasi dan koordinasi dengan instansi lainnya, jika terjadi hambatan pada proses pembangunan tol ini.

Ruas tol Sibanceh membentang sepanjang 14 kilometer dari Banda Aceh hingga Sigli. Proyek pembangunan Tol Sibanceh dibagi dalam 6 seksi, yaitu seksi 1 Padang Tiji-Seulimuem (25 km) seksi 2 Seulimuem-Jantho (6 km) seksi 3 Jantho-Indrapuri(16 km) seksi 4 Indrapuri-Blang Bintang(14 km) seksi 5 Blang Bintang-Kuta Baro(8 km) seksi 6 Kuta Baro-Baitussalam(5,2 km).

“Selain proses pembebasan lahan yang cepat, struktur tanahnya juga sangat bagus pak, ini menjadi faktor penting dalam mempercepat pembangunan ruas tol Sibanceh ini,” ujar Slamet.

Slamet menambahkan, pengerjaan pengerasan beton di seksi 4 ini sudah tersambung, mulai dari Blang Bintang hingga Indrapuri. Jembatan-jembatan juga sudah selesai dibangun seluruhnya.

“Meski seksi 4 Sibanceh ini sudah bisa dilalui, namun untuk difungsionalkan dan dioperasionalkan, perlu dilakukan uji laik fungsi dari tim yang biasanya dibentuk dari Korlantas Polri, Perhubungan, Bina Marga dan Badan Pengatur Jalan Tol,” sambung Slamet.

Sebelumnya, Slamet iuga menjelaskan, Tol Sibanceh akan dilengkapi dengan rest area tipe A yang akan memiliki fasilitas Masjid, SPBU dan food court. “Sesuai perintah Pak Presiden, rest area harus diisi dengan produk-produk Usaha Mikro Kecik Menengah khas Aceh,” sambung Slamet. {}

Recent Posts

Pj Bupati Mahyuzar di Rakor DPR-RI: Tahapan Pilkada di Aceh Utara Berjalan Lancar

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA -Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, MSi mengikuti Rapat Koordinasi…

13 jam ago

Pj Bupati Mahyuzar Hadiri Penutupan NUWSP, Ini Kegiatan yang Sudah Berjalan di Aceh Utara

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA  - Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, M.Si menghadiri acara…

1 hari ago

Kapolres Pidie dan Muspida Ikuti Video Conference Launching Gugus Tugas Polri untuk Ketahanan Pangan

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Dalam rangka mendukung program pemerintah terkait ketahanan pangan dan peningkatan kesejahteraan…

1 hari ago

Diikuti 18 SMPN Se-Kota Lhokseumawe, PPBC Gelar Turnamen Badminton Cup V

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pewarta Pase Badminton Club (PPBC) siap mengelar turnamen tahunan PPBC Cup…

2 hari ago

Pemko Lhokseumawe Gelar Sosialisasi Penganekaragaman Konsumsi Pangan Berbasis Sumber Daya Lokal

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pemerintah Kota Lhokseumawe melalui Dinas Kelautan, Pertanian, Perikanan dan Peternakan (DKPPP)…

2 hari ago

Menyala Bos Ku, UAS Satu Panggung Dengan Cawagub Syekh Fadhil

Merdekabicara.com, Redelong-- Ustadz Abdul Somad (UAS) dan Cawagub Paslon 01, HM Fadhil Rahmi Lc MAg…

4 hari ago