Categories: DuniaSosmas

Turki Kirim Pasukan Khusus Menuju Idlib Suriah

MERDEKABICARA.COM | SURIAH – Pemerintah Turki sedang mengerahkan pasukan khususnya ke pos-pos pengamatan di zona de-eskalasi Idlib, menurut laporan Anadolu.

“Konvoy 150 truk dengan pasukan khusus, peralatan militer dan amunisi mencapai perbatasan Suriah di provinsi Hatay, Turki selatan, dari tempat itu akan dilanjutkan ke Suriah,” lansir Anadolu (9/2/2020).

Sebelumnya, lima tentara Turki dan tiga warga sipil tewas di provinsi itu setelah serangan udara tentara rezim Asad.

Pada 5 Februari, presiden Rusia Vladimir Putin dan presiden Turki Recep Tayyip Erdogan membahas melalui telepon mengenai serangan baru-baru ini terhadap militer Turki di provinsi Idlib.

Menurut presiden Turki, serangan terhadaptentara Turki, “yang telah dikerahkan ke wilayah tersebut untuk mencegah konflik di Idlib”, membahayakan upaya bersama untuk menjaga perdamaian di Suriah.

Recep Tayyip Erdogan mengatakan bahwa dia mendesak Vladimir Putin untuk menekan pemimpin rezim Suriah, Bashar Asad, untuk mengakhiri serangannya di Idlib, di mana zona penyangga yang disepakati oleh Ankara dan Moskow berada.

Turki, bersama Rusia dan Iran, adalah penjamin gencatan senjata Suriah. Pada 2017, kedua pihak sepakat untuk mengatur zona de-eskalasi untuk mengurangi kekerasan di sana.

 

Sumber : arrahmah

Recent Posts

Pj Bupati Mahyuzar di Rakor DPR-RI: Tahapan Pilkada di Aceh Utara Berjalan Lancar

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA -Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, MSi mengikuti Rapat Koordinasi…

23 jam ago

Pj Bupati Mahyuzar Hadiri Penutupan NUWSP, Ini Kegiatan yang Sudah Berjalan di Aceh Utara

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA  - Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, M.Si menghadiri acara…

2 hari ago

Kapolres Pidie dan Muspida Ikuti Video Conference Launching Gugus Tugas Polri untuk Ketahanan Pangan

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Dalam rangka mendukung program pemerintah terkait ketahanan pangan dan peningkatan kesejahteraan…

2 hari ago

Diikuti 18 SMPN Se-Kota Lhokseumawe, PPBC Gelar Turnamen Badminton Cup V

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pewarta Pase Badminton Club (PPBC) siap mengelar turnamen tahunan PPBC Cup…

2 hari ago

Pemko Lhokseumawe Gelar Sosialisasi Penganekaragaman Konsumsi Pangan Berbasis Sumber Daya Lokal

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Pemerintah Kota Lhokseumawe melalui Dinas Kelautan, Pertanian, Perikanan dan Peternakan (DKPPP)…

3 hari ago

Menyala Bos Ku, UAS Satu Panggung Dengan Cawagub Syekh Fadhil

Merdekabicara.com, Redelong-- Ustadz Abdul Somad (UAS) dan Cawagub Paslon 01, HM Fadhil Rahmi Lc MAg…

5 hari ago