Categories: Nasional

Isu Pelemahan KPK Tidak Terbukti

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA – Ketua Komisi III DPR RI Herman Hery menanggapi operasi tangkap tangan (OTT) yang dilakukan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), menurutnya tindakan Kepemimpinan KPK yang baru menunjukkan kekhawatiran pelemahan KPK tak terbukti. Tentu ini menangkal isu pelemahan KPK yang selama ini digulirkan ke publik.

“Apa yang dikhawatirkan pihak tertentu bahwa KPK telah dilumpuhkan di bawah pimpinan baru, ternyata tidak terbukti,” papar Herman dalam keterangan persnya, Jumat (10/1).

Meskipun demikian, politisi Fraksi PDI Perjuangan ini menilai, OTT hanyalah salah satu cara memberantas korupsi.  Dia mendorong KPK meningkatkan inovasi pencegahan korupsi yang efektif.

“OTT hanya salah satu cara, dan bukan satu-satunya cara, kami lebih mendorong KPK melangkah dengan langkah-langkah penindakan lainnya selain OTT, antara lain dengan meningkatkan fungsi pencegahan, lidik sidik dan kerja sama antar penegak hukum lainnya,” jelas Herman.

Di awal tahun baru 2020 KPK kembali melakukan OTT terhadap Bupati Sidoarjo, Saiful Ilah. Sebelumnya KPK sempat absen melakukan OTT sejak undang-undang baru berlaku. Saiful Ilah, sebelumnya telah menjalani pemeriksaan di Polda Jawa Timur (Jatim) usai terjaring OTT KPK. Saiful juga saat ini telah diperiksa di Gedung KPK Jakarta. (Ril)

Recent Posts

Kapolres Pidie Pimpin Upacara Pemakaman Aipda Hendri Saputra

MERDEKABICARA.COM | Pidie - Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK memimpin langsung upacara pemakaman…

3 hari ago

Polres Pidie Gelar Apel Gabungan Menjelang Malam Takbiran Idul Fitri 1446 H

MERDEKABICARA.COM | PIDIE -  Menjelang malam takbiran Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Polres Pidie…

5 hari ago

Pengamatan Rukyatul Hilal Awal Syawal 1446 H, Perta Arun Gas Dukung Tim Kemenag Lhokseumawe di Bukit Tiron

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, Perta Arun…

6 hari ago

Tim Berdikari PNL Sukses Gandeng Tiga Mitra Strategis untuk Diversifikasi Kopi Gayo

MERDEKABICARA.COM | TAKENGON -  Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL) melalui Program Katalisator Kemitraan Berdikari terus menunjukkan…

1 minggu ago

PT PIM Gelar Program Mudik Gratis Bagi Ratusan Pemudik, Ini Empat Rute Tujuan

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA -Menjelang Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah, PT Pupuk Iskandar Muda (PIM)…

1 minggu ago

Kapolres Pidie Lepas Rombongan Mudik Gratis Presisi Ke Sumatera Utara

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri…

1 minggu ago