Categories: Sosmas

Pencuri Bermodus Intel di Tangkap Dalam Rumah Pacarnya

MERDEKABICARA.COM | ACEH UTARA – Seorang pencuri sepeda motor bermodus intel kepolisian ditangkap oleh Polsek Syamtalira Aron didalam rumah pacarnya di Gampong Ampeh kecamatan Tanah Luas Kabupaten Aceh Utara, Rabu (30/10).

Intel gadungan tersebut berinisial (TZ) atau sering di panggil dengan zul, berusia 35 tahun warga Birem Rayeuk, Kecamatan Birem Bayeun Kabupaten Aceh Timur. Zul melakukan aksi bejatnya pada hari Minggu tanggal 27 okt 2019 sekira pukul 19.00 wib bertempat di Gp. Cibrek Tunong kec. Syamtalira Aron Kab. Aceh Utara dengan cara mengaku sebagai anggota kepolisian yang berdinas dibagian Intel.

Korbannya adalah seorang pemuda berasal dari kecamatan Seunuddon yang ketika itu sedang melintas dijalan dan di stop oleh pelaku saat itu pelaku meminta korban untuk menunjukkan surat-surat kenderaan, karena korban tidak membawa surat, lalu pelaku meminta korban untuk mengambilnya kerumah dan ketika itulah sepeda motor korban dibawa kabur oleh pelaku. Tidak terima sepeda motornya dibawa kabur, lalu korban melapor ke Polsek Syamtalira Aron.

Kapolres Aceh Utara melalui kapolsek Syamtalira Arun Iptu Sudirman menyebutkan, “petugas langsung melakukan penyelidikan, dan berhasil mendeteksi pelaku TZ”.

Lanjutnya, “personil yang di beck up oleh polres aceh utara berhasil menangkap pelaku di rumah pacarnya, di Gampong Ampeh Kecamatan Tanah Luas Kabupaten Aceh Utara pada hari Rabu tanggal 30 Oktober 2019 sekira pukul 21.30 Wib”.

Dari tangan tersangka, Polisi mengamankan satu unit sepeda motor merk Suzuki FU Warna Hitam yang merupakan hasil rampasan dari korban pada hari Minggu (27/10) di Gampong Cibrek Tunong Kec. Syamtalira Aron Kab. Aceh Utara. ujarnya.

Hingga saat ini, sang intel gadungan yang juga mengaku sebagai anggota BNN kepada warga Gampong tempat pacarnya berdomisili bersama barang bukti telah diamankan di Polsek Syamtalira Aron untuk diproses lebih lanjut. (HS)

Recent Posts

EO Lokal Sukses Gelar Debat Kedua Calon Walikota dan Wakil Walikota Lhokseumawe

Disabilitas Saksikan Debat Calon Walikota MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - KIP Kota Lhokseumawe kembali menyelenggarakan debat…

9 jam ago

Polres Pidie Maksimalkan Pengamanan Saat Kampanye Terbuka Paslon Bupati dan Wakil Bupati Pidie

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif selama kampanye terbuka pasangan…

10 jam ago

Turnamen PPBC Cup ke- V Resmi Digelar, SMPN Lhokseumawe Kirim 18 Putra Putri

MERDEKABICARA.COM | LHOKSEUMAWE - Sebanyak 18 tunggal putra dan putri bulu tangkis dari Sekolah Menengah…

10 jam ago

Pj Bupati Mahyuzar di Rakor DPR-RI: Tahapan Pilkada di Aceh Utara Berjalan Lancar

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA -Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, MSi mengikuti Rapat Koordinasi…

1 hari ago

Pj Bupati Mahyuzar Hadiri Penutupan NUWSP, Ini Kegiatan yang Sudah Berjalan di Aceh Utara

MERDEKABICARA.COM | JAKARTA  - Penjabat (Pj) Bupati Aceh Utara Dr. Drs. Mahyuzar, M.Si menghadiri acara…

2 hari ago

Kapolres Pidie dan Muspida Ikuti Video Conference Launching Gugus Tugas Polri untuk Ketahanan Pangan

MERDEKABICARA.COM | PIDIE - Dalam rangka mendukung program pemerintah terkait ketahanan pangan dan peningkatan kesejahteraan…

2 hari ago